GEJALA ESTRUS PADA KUDA GAYO BETINA PASCA SINKRONISASI PROSTAGLANDIN F2 ALFA (PGF 2?) SECARA INTRA MUSKULUS | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    NULL

GEJALA ESTRUS PADA KUDA GAYO BETINA PASCA SINKRONISASI PROSTAGLANDIN F2 ALFA (PGF 2?) SECARA INTRA MUSKULUS


Pengarang

S.M. FATHAN - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

1702101010161

Fakultas & Prodi

Fakultas Kedokteran Hewan / Pendidikan Kedokteran Hewan (S1) / PDDIKTI : 54261

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala., 2021

Bahasa

Indonesia

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK
Peningkatan populasi dapat tercapai dengan keberhasilan program
breeding, maka pengetahuan dasar tentang teknik deteksi estrus pada kuda sangat
dibutuhkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui onset, durasi,
gejala dan frekuensi gejala estrus pada kuda gayo setelah sinkronisasi
menggunakan PGF2? secara intra muskulus. Penelitian ini menggunakan 3 ekor
kuda gayo betina yang sehat secara reproduksi. Dilakukan sinkronisasi estrus
menggunakan injeksi ganda PGF2? (7,5 mg/ekor secara intra muskulus) dengan
interval waktu 10 hari. Pasca sinkronisasi dilakukan pengamatan onset, durasi,
gejala dan frekuensi gejala estrus. Data yang diperoleh dideskripsikan dalam
bentuk tabel. Hasil penelitian didapatkan bahwa rataan onset estrus adalah 26,33 ±
12,34 jam (kisaran 16-40 jam) dan rataan durasi estrus 5,67 ± 0,58 hari (kisaran 5- 6 hari). Gejala estrus pada kuda gayo betina adalah tertarik terhadap pejantan,
mengangkat ekor, windked vulva, urinasi dan squating. Hasil pemeriksaan
terhadap frekuensi gejala mengangkat ekor pada skor 2, 3, dan 4 berturut-turut
adalah: 6,00±1,73; 14,33±8,50; 11,33±4,04 kali. Frekuensi gejala windked vulva
pada skor 2, 3, dan 4 adalah 47,33±11,93; 344,00±130,55; 515,33±242,52 kali.
Frekuensi gejala urinasi dan squating pada skor 3 yaitu 5,00±2,65 kali dan
3,33±1,53 kali. Frekuensi gejala urinasi berkelanjutan dan squating pada skor 4
yaitu 4,33±2,52 kali dan 11,33±7,09 kali. Kesimpulanya adalah sinkronisasi
menggunakan PGF2? dapat menyebabkan timbulnya gejala estrus pada kuda gayo.
Onset estrus pasca sinkronisasi dengan PGF2? pada kuda gayo adalah 16-40 jam
dan durasi estrus 5-6 hari. Peningkatan frekuensi gejala winked vulva dan
squatting kemungkinan dapat dijadikan acuan waktu kawin yang tepat pada kuda
gayo.
Kata Kunci : durasi, estrus, frekuensi, onset, sinkronisasi
ABSTRACT
Population increase can be achieved with successful breeding programs,
and basic knowledge of estrus detection techniques in horses is much needed. The
purpose of this study was to determine the onset, duration, sign and frequency of
estrus sign in gayo mare after synchronization using PGF2? intramuscularly. This
study used 3 reproductively healthy gayo mare. Synchronization of estrus using a
double injection of PGF2? (7.5 mg/head intramuscularly) with an interval of 10
days. Post-observation, the duration, sign and frequency of estrus sign were
observed. The data obtained are described in tabular form. The results showed that
the mean onset of estrus was 26,33 ± 12,34 hours (range 16-40 hours) and the
average duration of estrus was 5,67 ± 0,58 days (range 5-6 days). Sign of estrus in
gayo mare are attracted to the male, lifting the tail, twisting the vulva, urinating
and squatting. The results of the examination of the sign of lifting the tail at scores
of 2, 3, and 4 respectively were: 6,00 ±1,73; 14,33±8,50; 11,33±4,04 times. The
frequency of windked vulvar sign on scores 2, 3, and 4 was 47,33 ± 11,93;
344,00±130,55; 515,33±242,52 times. The frequency of sign of urination and
squatting on a score of 3 was 5,00 ±2,65 times and 3,33±1,53 times. The
frequency of sign of continuous urination and squatting on a score of 4 was
4,33±2,52 times and 11,33±7,09 times. The conclusion is that using PGF2? can
cause estrus sign in gayo mare. The onset of post-synchronized estrus with PGF2?
in gayo mare is 16-40 hours and the duration of estrus is 5-6 days. The increase in
the frequency of vulvar and squatting sign may be used as a reference for the right
mating time in gayo mare.
Keywords: duration, estrus, frequency, onset, synchronization

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK