ANALISIS PERSEPSI KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PROPERTI PERUMAHAN DI KOTA BANDA ACEH(SUATU STUDI DI KECAMATAN ULEE KARENG) | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

ANALISIS PERSEPSI KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PROPERTI PERUMAHAN DI KOTA BANDA ACEH(SUATU STUDI DI KECAMATAN ULEE KARENG)


Pengarang

shalla molidar - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

0906101030016

Fakultas & Prodi

Fakultas KIP / Pendidikan Ekonomi (S1) / PDDIKTI : 87203

Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan., 2014

Bahasa

Indonesia

No Classification

1

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Kata kunci : persepi konsumen, keputusan pembelian
Penelitian yang berjudul “Analisis Persepsi Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Properti Perumahan Di Kota Banda Aceh“ ini mengangkat masalah 1) Bagaimana persepsi konsumen terhadap nilai kualitas, nilai fungsional, nilai sosial dan nilai ekonomis terhadap pembelian properti perumahan di kota Banda Aceh? 2) Nilai manakah dari persepsi konsumen yang tertinggi terhadap keputusan pembelian properti perumahan di kota Banda Aceh?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi konsumen terhadap nilai kualitas, nilai fungsional, nilai sosial dan nilai ekonomis terhadap pembelian properti perumahan di kota Banda Aceh dan persepsi konsumen yang tertinggi terhadap keputusan pembelian properti perumahan di Kota Banda Aceh. Populasi dalam penelitian ini adalah semua konsumen porperti perumahan yang berada di Kecamatan Ulee Kareng Kota Banda Aceh yang berjumlah 60 orang. Mengingat populasi yang begitu besar maka penulis hanya mengambil 20 orang untuk dijadikan sampel, jadi sampel dalam penelitian ini adalah 20 orang. Metode yang digunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan penelitian lapangan di Kecamatan Ulee Kareng Banda Aceh. Pengolahan data dengan menggunakan teknik statistik sederhana yaitu rumus persentase dan rumus rata-rata. Hasil analisis data menunjukkan bahwa Skor rata-rata untuk nilai kualitas properti perumahan yang ada di Kecamatan Ulee Kareng adalah 4.38 dan tergolong baik, Skor rata-rata untuk nilai fungsional adalah 3.79 dan tergolong pada kategori baik, Skor rata-rata untuk nilai sosial adalah 4.38 dan berada pada aktegori baik, dan Skor rata-rata untuk nilai ekonomis adalah 4.49 dan tergolong baik, namun setelah dihitung skor rata-rata untuk nilai kualitas, nilai fungsional, nilai sosial dan nilai ekonomis yang ada pada keputusan pembelian, diperoleh skor rata-rata tertinggi dari persepsi konsumen adalah nilai ekonomis yaitu 4.55 dan tergolong sangat baik.

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK