Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
NULL
PENERAPAN METODE ROUTH-HURWITZ UNTUK MENENTUKAN KESEIMBANGAN PASAR TIGA MACAM PRODUK MELALUI SISTEM PERSAMAAN DIFERENSIAL BIASA
Pengarang
Maulida Agusti Rahmi - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1608101010011
Fakultas & Prodi
Fakultas MIPA / Matematika (S1) / PDDIKTI : 44201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala., 2021
Bahasa
Indonesia
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Keseimbangan pasar merupakan kondisi dimana jumlah barang yang diminta sama
dengan jumlah barang yang ditawarkan. Pada posisi keseimbangan ini akan tercipta
harga keseimbangan (equilibrium price) dan jumlah keseimbangan (equilibrium
quantity). Harga dalam suatu pasar sangat mempengaruhi interaksi antara
permintaan dengan penawaran sehingga berpengaruh juga terhadap keseimbangan
pasar. Pada kasus ini, keseimbangan pasar dikhususkan pada produk yang memiliki
hubungan penggunaan substitutif dan hubungan penggunaan komplementer.
Penelitian ini membahas bagaimana menentukan keseimbangan pasar pada tiga
macam produk yang dibentuk dalam model pasar berganda dinamik Samuelson
dengan tiga variabel. Model tersebut merupakan sistem persamaan diferensial biasa
yang menyatakan laju perubahan harga sebanding dengan selisih antara jumlah
permintaan dengan jumlah penawaran. Kestabilan keseimbangan pasar ditentukan
dengan menggunakan metode kestabilan Routh-Hurwitz. Kestabilan ini diselesaikan
melalui persamaan polinomial karakteristik yang diperoleh berdasarkan
penyelesaian solusi analitik dari model laju perubahan harga. Berdasarkan hasil
penelitian yang dilakukan, kestabilan keseimbangan pasar pada tiga macam produk
dapat dijamin kestabilannya dengan menggunakan kriteria kestabilan Routh-
Hurwitz. Hal ini dapat dilihat pada grafik dari simulasi yang dibuat, dimana grafik
dari ketiga produk tersebut menuju titik keseimbangan yang berarti bahwa grafik
berada dalam keadaan stabil.
Kata kunci:keseimbangan pasar, persamaan diferensial biasa, kestabilan Routh-Hurwit
Market equilibrium is a condition in which the quantity of goods demanded is the
same as the quantity of goods offered. In this equilibrium position, an equilibrium
price and equilibrium quantity will be created. Prices in a market greatly affect the
interaction between demand and supply so that it also affects market balance. In this
case, market equilibrium refers to products that have substitutive use relationships
and complementary use relationships. This study discusses how to determine the
market balance of three types of products formed in the Samuelson dynamic multiple
market model with three variables. The model is a system of ordinary differential
equations which states that the rate of change in price is proportional to the
difference between the quantity demanded and the quantity supplied. The stability of
the market balance is determined using the Routh-Hurwitz stability method. This
stability is solved through the characteristic polynomial equation which is obtained
by solving the analytical solution of the rate change model. Based on the results of
the research conducted, the stability of the market balance in the three types of
products can be guaranteed stability by using the Routh-Hurwitz stability criteria.
This can be seen in the graph of the simulation made, where the graph of the three
products goes to the equilibrium point, which means that the graph is in a stable
state.
Keywords: market equilibrium, ordinary differential equation, Routh-Hurwitz stability
Tidak Tersedia Deskripsi
METODE TRANSFORMASI DIFERENSIAL UNTUK MENYELESAIKAN PERSAMAAN DIFERENSIAL BIASA TAK LINIER RICCATI (Irfan Maulidian, 2024)
PENGGUNAAN MATRIKS DALAM PENYELESAIAN SISTEM PERSAMAAN DIFERENSIAL BIASA LINIER ORDE DUA (Afrizah, 2021)
ANALISIS STABILITAS STEADY STATE MOTOR SINKRON YANG DISUPLAI OLEH CURRENT SOURCE INVERTER (CSI) AKIBAT GANGGUAN KECIL PADA TORSI BEBAN (Muhammad Zikri, 2013)
STUDI KESTABILAN TITIK KRITIS PADA AYUNAN SEDERHANA (Marfirah, 2022)
PENGGUNAAN METODE RUNGE-KUTTA UNTUK PENYELESAIAN SISTEM PERSAMAANRNDIFERENSIAL BIASA PADA SISTEM PREDATOR-PREY (Zahara Lena, 2021)