Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
NULL
ANALISIS PENGARUH PENAMBAHAN TEPUNG JANENG (DIOSCOREA HISPIDA DENNST) DALAM PEMBUATAN KUE ADEE
Pengarang
LISA KHAIRINA - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1506104010041
Fakultas & Prodi
Fakultas KIP / Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (S1) / PDDIKTI : 83206
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala., 2020
Bahasa
Indonesia
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Khairina, Lisa. 2020. Analisis Pengaruh Penambahan Tepung Janeng (Dioscorea hispida dennst.) Dalam Pembuatan Kue Adee. Skripsi, Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing:
(1) Yuli Heirina Hamid, S.Pd., M.Si., (2) Dra. Zuraini M, M.Pd.
Kata Kunci: karakteristik organoleptik, kue adee, tepung Janeng
Janeng (Dioscorea hispida dennst) merupakan tanaman banyak mengandung karbohidrat, mineral dan vitamin. Janeng bisa dimanfaatkan menjadi bahan dalam membuat penganan, terutama penganan tradisional khas Aceh, salah satu penganan khas Aceh adalah kue adee. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh standarisasi resesp, mengetahui karakteristik organoleptik dan daya terima konsumen terhadap kue adee dengan penambahan tepung Janeng. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Tempat dan waktu penelitian dilakukan di laboratorium Tata Boga Prodi PKK FKIP Unsyiah. Data uji Deskriptif menggunakan analisis WMS dan SD dari total nilai narasumber. Data uji penerimaan analisis of variance (anova) satu jalur dari konsumen. Kemudian dianalisis dengan menggunalan LSD pada taraf 0,05. Hasil penelitian diperoleh kue adee pada perlakuan kedua (AJ1) dengan penambahan tepung Janeng 30% merupakan perlakuan yang diterima oleh narasumber berdasarkan uji deskriptif dengan nilai rata-rata sebanyak 5,075 dari skala 1-7. Hasil penelitian uji penerimaan konsumen terhadap kue adee dengan penambahan tepung Janeng dengan nilai rata-rata tertinggi terdapat pada kue adee perlakuan kedua (AJ1) dengan nilai 4,25 dengan skala 1-5. Simpulan penelitian ini adalah berdasarkan hasil uji yang dilakukan, baik narasumber maupun konsumen lebih menyukai perlakuan kedua (AJ1) karena pengaruh warna yang bersih, aroma Janeng tidak terlalu kuat, tekstur lembut, serta memiliki rasa manis. Hasil uji daya terima konsumen terhadap warna, aroma, tekstur dan rasa kue adee lebih diterima dengan penambahan tepung Janeng sebanyak 75 gram (30%).
Tidak Tersedia Deskripsi
SUBSTITUSI PARSIAL TEPUNG TERIGU DENGAN TEPUNG JANENG (DIOSCOREA HISPIDA DENNST) DALAM PENGOLAHAN RISOL (RIZKA DIANA, 2024)
ANALISIS KOMPOSISI KARBOHIDRAT PADA UMBI JANENG (DIOSCOREA HISPIDA DENNST) (ATHIFAH ALYA HUSNA, 2024)
SUBSTITUSI PARSIAL TEPUNG TERIGU DENGAN TEPUNG GANYONG (CANNA EDULIS KERR) PADA PEMBUATAN KUE ADEE (Priyanti, 2015)
EKSTRAKSI DAN KARAKTERISASI INULIN DARI UMBI JANENG (DIOSCOREA HISPIDA DENNST.) DAN UJI AKTIVITASNYA SEBAGAI PREBIOTIK (Dirgayana Wijaya, 2019)
PENGARUH PH DAN WAKTU OKSIDASI TERHADAP SIFAT FISIKOKIMIA PATL JANENG (DIOSCOREA HISPIDA DENNST) (Diana, 2022)