Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
NULL
ANALISIS KEPUTUSAN KONSUMEN TERHADAP PEMBELIAN KOPI WINE (STUDI KASUS DI NA COFFEE LAMPINEUNG KOTA BANDA ACEH)
Pengarang
NOVAL FAZARI - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1405102010076
Fakultas & Prodi
Fakultas Pertanian / Agribisnis (S1) / PDDIKTI : 54201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala., 2019
Bahasa
Indonesia
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Kopi wine yang di jual di NA Coffee ini mempunyai harga yang sangat tinggi yaitu mencapai Rp.50.000 - Rp.75.000 per sajian, dimana rata-rata jumlah penjualan kopi ini masih minim yaitu mencapai 3 – 4 sajian per hari atau rata-rata per bulannya mencapai 90 – 100 sajian.Oleh karena itu tentunya keputusan konsumen dalam membeli produk kopi wine ini sangat dipengaruhi oleh faktor popularitas, promosi, harga, kepercayaan, pelayanan, aksebilitas, rasa dan tekstur, dan kopi wine akan menjadi trend tersendiri bagi kelompok tertentu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam keputusan pembelian produk kopi wine di NA Coffe Lampineung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata dari perilaku konsumen adalah 4. Yang berarti bahwa penilaian tersebut menunjukkan nilai positif karena sudah melebihi nilai tengah. Sedangkan faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam membeli kopi wine di NA Coffe Lampineung yaitu faktor promosi, kepercayaan, aksebilitas, serta rasa dan tekstur. Nilai signifikan dari analisis Chi Kuadrat pada variabel jenis kelamin, usia, pendidikan dan pekerjaan menunjukan bahwa promosi, kepercayaan, aksebilitas, rasa dan tekstur memiliki nilai lebih rendah dari 0,05.
Kata Kunci: Perilaku Konsumen, Faktor Keputusan Pembelian, Kopi Wine
Tidak Tersedia Deskripsi
KAJIAN MUTU WINE COFFEE ARABIKA GAYO (Achmad Dairobbi, 2017)
KAJIAN PROSES PEMBUATAN WINE COFFEE ARABIKA GAYO DENGAN VARIASI LAMA DAN WADAH FERMENTASI (Indria Mahgfirah, 2019)
PENGARUH SOCIAL MEDIA MARKETING DAN SUASANA TOKO TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN YANG DIMEDIASI OLEH KEPERCAYAAN KONSUMEN PADA COFFEE SHOP KAUM MILENIAL DI BANDA ACEH (Ratu Fathin Raniya, 2023)
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN PEMBELIAN MINUMAN KOPI PADA WARUNG KOPI SOLONG ULEE KARENG KOTA BANDA ACEH (PUTRI JANNAH, 2019)
ANALISIS LOYALITAS KONSUMEN TERHADAP MINUMAN KOPI ROBUSTA DI KOTA BANDA ACEH (Cut Vania Utami, 2015)