Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
KAJIAN POTENSI DAN TINGKAT PEMANFAATAN IKAN CAKALANG (KATSUWONUS PELAMIS) YANG DIDARATKAN DI PELABUHAN PERIKANAN SAMUDERA (PPS) KUTARAJA, BANDA ACEH
Pengarang
RISA LISSANTI - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1411103010036
Fakultas & Prodi
Fakultas Kelautan dan Perikanan / Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan (S1) / PDDIKTI : 54246
Subject
Penerbit
Banda Aceh : FAKULTAS KELAUTAN DAN PERIKANAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA., 2019
Bahasa
Indonesia
No Classification
1
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Ikan cakalang (Katsuwonus pelamis) merupakan kelompok ikan pelagis besar yang memiliki potensi tinggi di Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kutaraja, penangkapan ikan cakalang menggunakan alat tangkap purse seine. Jumlah armada purse seine selama 5 tahun terakhir mengalami peningkatan, dimana pada tahun 2017 jumlah armada purse seine yaitu sebanyak 261 unit dan jumlah produksi sebesar 5.789 ton. Penambahan jumlah armada setiap tahunnya diduga berpengaruh terhadap kelimpahan/kesediaan stok sumberdaya ikan di perairan dengan demikian perlu adanya pengelolaan upaya penangkapan dan jumlah maksimal yang di perbolehkan. Tujuan penelitian ini adalah menggambarkan kondisi aktual perikanan cakalang, mengetahui potensi lestari (MSY) ikan cakalang, dan mengetahui tingkat pemanfaatan ikan cakalang di PPS Kutaraja. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember-Januari 2019 di PPS Kutaraja. Penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder, dengan jumlah sampel sebanyak 26 unit kapal purse seine. Analisa data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan model Schaefer, model tersebut digunakan untuk mengetahui kondisi aktual, menghitung nilai MSY dan tingkat pemanfaatan. Hasil penelitian ini diperoleh produksi ikan cakalang selama satu bulan penelitian sebanyak 121 ton, rata-rata perhari 2 ton/trip, nilai maksimum lestari (MSY) sebesar 5.269 ton/tahun jumlah tangkapan yang diperbolehkan (JTB) adalah 80% dari MSY yaitu sebesar 4.215 ton/tahun, tingkat pemanfaatan ikan cakalang di PPS Kutaraja sebesar 78% yang artinya mendekati batas penangkapan yang ditentukan JTB 80% dari MSY. Hasil dari analisis data jumlah tangkapan ikan cakalang masih dibawah nilai MSY, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penangkapan ikan cakalang masih bisa ditingkatkan.
Kata Kunci: Ikan cakalang, Maximum Sustainable Yield, dan PPS Kutaraja
ABSTRACT
Skipjack tuna (Katsuwonus pelamis) is a large pelagic fish group that has high potential in the Kutaraja Ocean Fisheries Port (PPS), skipjack tuna fishing uses purse seine fishing gear. The number of purse seine fleets during the last 5 years has increased, where in 2017 the number of purse seine fleets is 261 units and the total production of 5,789 tons. Increasing the number of fleets every year is suspected to affect the abundance / availability of fish resource stocks in the waters, thus it is necessary to manage fishing efforts and the maximum amount allowed. The purpose of this study is to describe the actual condition of skipjack fisheries, know the sustainable potential (MSY) of skipjack fish, and determine the level of utilization of skipjack fish in Kutaraja PPS. This research was conducted in December-January 2019 at PPS Kutaraja. This study uses primary and secondary data, with a total sample of 26 units of purse seine vessels. Analysis of the data used is descriptive analysis and Schaefer's model, the model is used to determine the actual conditions, calculate the value of MSY and the level of utilization. The results of this study were obtained skipjack tuna production during one month of research as much as 121 tons, the average daily 2 tons / trip, the maximum sustainable value (MSY) of 5,269 tons / year the number of catches allowed (JTB) was 80% of MSY which was 4,215 ton / year, the utilization rate of skipjack fish in Kutaraja PPS is 78%, which means it is close to the fishing limit set by JTB 80% of MSY. The results of the analysis of the amount of skipjack tuna catch are still below the MSY value, thus it can be concluded that skipjack tuna fishing can still be improved.
Keywords: Skipjack tuna, Maximum Sustainable Yield, and Kutaraja Ocean Fisheries Port.
Tidak Tersedia Deskripsi
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI HARGA IKAN CAKALANG DI PELABUHAN PERIKANAN SAMUDERA (PPS) KUTARAJA LAMPULO KOTA BANDA ACEH (MAY SETYO NINGSIH, 2020)
ANALISIS EFISIENSI SALURAN PEMASARAN IKAN CAKALANG (KATSUWONUS PELAMIS) HASIL TANGKAPAN NELAYAN DI KOTA BANDA ACEH (M ADE LUTHFIE, 2025)
STATUS PENGELOLAAN SUMBERDAYA IKAN CAKALANG (KATSUWONUS PELAMIS) MENGGUNAKAN ALAT TANGKAP PUKAT CINCIN BERDASARKAN PENDEKATAN EKOSISTEM DI PPN SIBOLGA (RAHAYU GEA, 2022)
OPTIMASI ALAT TANGKAP PURSE SEINE TERHADAP HASIL TANGKAPAN IKAN CAKALANG (KATSUWONUS PELAMIS) YANG DIDARATKAN DI PELABUHAN PERIKANAN SAMUDERA KUTARAJA (Nur Maulidar, 2025)
KAJIAN POTENSI DAN TINGKAT PEMANFAATAN IKAN CAKALANG (KATSUWONUS PELAMIS) YANG DIDARATKAN DI PELABUHAN PERIKANAN SAMUDERA (PPS) KUTARAJA, BANDA ACEH (RISA LISSANTI, 2019)