APLIKASI MOBILE ANDROID UNTUK PEMANTAUAN DAN PENGENDALIAN PETERNAKAN AYAM BROILER | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

APLIKASI MOBILE ANDROID UNTUK PEMANTAUAN DAN PENGENDALIAN PETERNAKAN AYAM BROILER


Pengarang

Putra Nasri Syawaldi - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

1204105010079

Fakultas & Prodi

Fakultas Teknik / Teknik Elektro (S1) / PDDIKTI : 20201

Subject
Penerbit

Banda Aceh : FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS SYIAH KUALA., 2019

Bahasa

Indonesia

No Classification

1

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Ayam broiler merupakan salah satu komoditas dengan permintaan yang sangat tinggi di pasar. Ayam ini biasanya dipasok oleh peternak lokal dan bahkan dari peternak luar. Permintaan yang sangat tinggi membuat peternak harus meningkatkan jumlah produksi ayam broiler. Hal ini akan berpengaruh juga pada sistem pemantauan yang harus dilakukan secara intensif dan maksimal agar pertumbuhan dan perkembangan ternak ayam semakin baik. Saat ini, peternak melakukan pemantauan secara konvensional dengan cara mengunjungi langsung ke peternakannya untuk pengecekan suhu, kelembaban, tempat pakan, tampungan air minum, dan lain-lain. Hal ini tentu saja banyak menghabiskan waktu dan jika tidak dilakukan secara maksimal mengakibat jumlah produksi ayam broiler akan menurun. Seiring dengan perkembangan teknologi, pemantauan ini dapat dilakukan secara digital dengan memanfaatkan aplikasi perangkat selular berbasis Android yang menerapkan konsep Internet of Things (IoT). Sensor, raspberry pi dan actuator merupakan salah satu media IoT yang digunakan untuk mendeteksi suhu, kelembaban, jumlah pakan dan air di dalam kandang ternak ayam broiler. Data yang diperoleh akan diolah dan ditampilkan pada aplikasi perangkat selular berbasis Android. Selain itu, sensor dan actuator juga dapat berfungsi untuk mengendalikan alat pemanas, pendingin, penerangan secara otomatis melalui perangkat selular. Dengan adanya aplikasi tersebut, peternak dapat memantau dan mengendalikan perkembangan ternaknya melalui aplikasi tanpa harus mengunjungi langsung ke peternakannya.

Kata kunci: peternakan ayam broiler, Internet of Thing (IOT), sensor, actuator, aplikasi mobile berbasis Android.

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK