PERANCANGAN JALUR EVAKUASI BENCANA TSUNAMI MENGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (STUDI KASUS KECAMATAN PEUKAN BADA) ACEH BESAR | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

PERANCANGAN JALUR EVAKUASI BENCANA TSUNAMI MENGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (STUDI KASUS KECAMATAN PEUKAN BADA) ACEH BESAR


Pengarang

Rukkaan Sujjada - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

1008107020051

Fakultas & Prodi

Fakultas / / PDDIKTI :

Penerbit

Banda Aceh : FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS SYIAH KUALA., 2017

Bahasa

Indonesia

No Classification

1

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK

Kabupaten Aceh Besar kecamatan Peukan Bada termasuk wilayah yang terkena bencana gempa dan tsunami pada tahun 2004. Pada gempa dan Tsunami 26 Desember 2004 yang lalu, masyarakat setempat umumnya melakukan evakuasi melewati jalur menurut persepsi masing-masing. Tujuan dari penelitian ini untuk mengidentifikasi lokasi-lokasi yang dapat menjadi tempat evakuasi bila tsunami terjadi, mengidentifikasi jaringan jalan/arah evakuasi untuk dituju oleh setiap warga di Kecamatan Peukan Bada yang berada pada zona rawan Tsunami, serta merancang dan membuat peta evakuasi Tsunami Kecamatan Peukan Bada untuk mempermudah proses penanggulangan evakuasi bencana Tsunami. Penelitian tempat evakuasi dilakukan melalui survey lapangan dan data elevasi. Rute evakuasi dibuat menggunakan analisa fasilitas terdekat (Closest Facilities Analysis). Hasil dari penelitian ini berupa jalur evakuasi yang dapat digunakan oleh masyarakat Peukan Bada dan sekitarnya dalam mengembangkan rencana jalur evakuasi dari bencana tsunami. Jalur evakuasi ini dapat memberikan manfaat dan pengetahuan terhadap masyarakat dalam meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana Tsunami.

Kata Kunci : Closest facility, network analyst, sistem informasi geografis, bencana alam, evakuasi, tsunami


ABSTRACT

Natural disasters are an inevitable phenomena. One of the areas affected by the earthquake and tsunami in 2004 was Peukan Bada, which is a coastal area in Aceh Besar district. When the earthquake and Tsunami hit the are on December 26, 2004, the majority of citizen of Peukan Bada evacuated through the path according to their perceptions. The purpose of this study was to identify the locations of evacuation route when a tsunami occurred as well as to design and construct a Tsunami evacuation map of Peukan Bada for facilitating the process of evacuation during Tsunami disaster. Peukan Bada research of evacuation sites was conducted through field survey and analysis of elevation data. The evacuation route was generated using the closest facilities analysis (Closest Facilities Analysis). The result of this research is evacuation routes that can be used by citizen of Peukan Bada and its surrounding in developing evacuation route plan from tsunami disaster. The evacuation route can provide benefits and knowledge to the citizen to increase awareness of tsunami disaster.

Keywords: Closest facility, network analyst, geographic information system, natural disaster, evacuation, tsunami

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK