Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
KETUNTASAN BELAJAR SISWA PADA MATERI PECAHAN MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NHT DI KELAS III SD NEGERI 2 KLIENG ACEH BESAR
Pengarang
Maria Ulfah - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1006104090075
Fakultas & Prodi
Fakultas / / PDDIKTI :
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan., 2013
Bahasa
Indonesia
No Classification
371.3
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Kata Kunci: Ketuntasan belajar, materi pecahan, model pembelajaran kooperatif tipe NHT
Proses pembelajaran pada materi pecahan biasanya lebih berpusat pada guru, sehingga interaksi antar siswa tidak maksimal. Akibatnya siswa cenderung pasif sehingga berdampak pada hasil belajar yang belum memuaskan. Salah satu strategi dalam mengatasi masalah ini adalah penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe NHT di Kelas III SD Negeri 2 Klieng Aceh Besar pada materi pecahan. Penelitian ini berjudul “Ketuntasan belajar siswa pada materi pecahan melalui model pembelajaran kooperatif tipe NHT di kelas III SD Negeri 2 Klieng Aceh Besar”. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah melalui model pembelajaran kooperatif tipe NHT siswa dapat mencapai ketuntasan belajar pada materi pecahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketuntasan belajar siswa kelas III SD Negeri 2 Klieng Aceh Besar setelah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe NHT (Numbered Head Together) pada materi pecahan. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri 2 Klieng Aceh Besar berjumlah 24 siswa yang terdiri dari 10 laki-laki dan 14 perempuan. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian diperoleh melalui lembar observasi dan tes. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan rumus persentase. Hasil penelitian yang diperoleh adalah nilai rata-rata hasil tes belajar siswa 77,08. Dan secara klasikal ketuntasan belajar siswa mencapai 91,67% atau telah tuntas. Sehingga dapat disimpulkan bahwa melalui model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together (NHT) siswa dapat mencapai ketuntasan belajar pada materi pecahan di kelas III SD Negeri 2 klieng Aceh besar.
Tidak Tersedia Deskripsi
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA MATERI MENJUMLAHKAN PECAHAN BIASA UNTUK SISWA KELAS RNV SDN 37 BANDA ACEH (dewi misra, 2014)
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TPS PADA MATERI PENJUMLAHAN PECAHAN DI KELAS V SD NEGERI 18 BANDA ACEH (Dara Mahastura, 2014)
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM RNASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) PADA MATERI PECAHANRNDI KELAS VII SMP NEGERI 3 BANDA ACEHRNTAHUN PELAJARAN 2014/2015 (ROZALIA, 2015)
PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAM ACHIVEMENT DIVISION) PADA MATERI PECAHAN DI KELAS V SD NEGERI 1 JEUMPET (Lusia Fitriana, 2014)
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY (TSTS) PADA MATERI PECAHAN DI KELAS VII MTSN ULEE GLE KAB.BIREUEN (Nur Afni Zahara, 2016)