PENGARUH PEMBERIAN KOMBINASI PAKAN AMPAS TAHU DAN AMPAS KELAPA TERFERMENTASI TERHADAP PERTUMBUHAN DAN DERAJAT KESEHATAN IKAN NILA (OREOCHROMIS NILOTICUS LINN.) | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

PENGARUH PEMBERIAN KOMBINASI PAKAN AMPAS TAHU DAN AMPAS KELAPA TERFERMENTASI TERHADAP PERTUMBUHAN DAN DERAJAT KESEHATAN IKAN NILA (OREOCHROMIS NILOTICUS LINN.)


Pengarang

Rizka Mulia - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

1306103010041

Fakultas & Prodi

Fakultas KIP / Pendidikan Biologi (S1) / PDDIKTI : 84205

Subject
Penerbit

Banda Aceh : FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA., 2017

Bahasa

Indonesia

No Classification

551.466

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK
Mulia, Rizka. 2017. Pengaruh Pemberian Kombinasi Pakan Ampas Tahu dan Ampas Kelapa Terfermentasi Terhadap Pertumbuhan dan Derajat Kesehatan Ikan Nila (Oreochromis niloticus Linn.). Skripsi. Jurusan Pendidikan Biologi, Fkultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing:
(1) Dr. Safrida, S. Pd., M.Si. (2) Prof. Dr. M. Ali. S., M. Si.

Kata Kunci: Ikan nila, Pakan, Pertumbuhan Ikan, Kesehatan Ikan

Ikan nila merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang potensial untuk sumber protein dan sangat digemari oleh masyarakat karena rasa dagingnya yang gurih serta harganya yang relatif terjangkau. Ikan nila termasuk dalam golongan omnivora dan sangat responsif terhadap pakan buatan, maka perlu alternatif untuk mengefisiensikan pemberian pakan. Penelitian ini, bertujuan untuk (1) mengetahui pengaruh peningkatan bobot tubuh ikan nila (Oreochromis niloticus Linn.) setelah pemberian pemberian kombinasi pakan ampas tahu dan ampas kelapa hasil terfermentasi dan (2) mengetahui derajat kesehatan ikan nila setelah pemberian kombinasi pakan ampas tahu dan ampas kelapa hasil terfermentasi. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen percobaan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 perlakuaan dan 5 ulangan. Data dianalisis dengan menggunakan Uji ANAVA dan Uji Tukey HSD pada taraf kepercayaan 95%. Hasil penelitiaan menunjukkan bahwa P5 dengan dosis kombinasi pakan dari ampas tahu terfermentasi 25% dan ampas kelapa terfermentasi 25% yang dipelihara selama 30 hari dapat meningkatkan pertumbuhan Ikan nila. Simpulan dari penelitian ini adalah (1) pemberian kombinasi pakan ampas tahu dan ampas kelapa terfermentasi berpengaruh nyata dalam meningkatkan bobot tubuh ikan nila (Oreochromis niloticus Linn.) dan (2) pemberian kombinasi pakan ampas tahu dan ampas kelapa terfermentasi tidak berpengaruh terhadap kesehatan ikan nila (Oreochromis niloticus Linn.).

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK