UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK N-HEKSANA, ETIL ASETAT, DAN METANOL DAUN PERIA LAUT (COLUBRINA ASIATICA (L.) BRONGN) TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI METHICILLIN RESISTANT STAPHYLOCOCCUS AUREUS (MRSA) | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK N-HEKSANA, ETIL ASETAT, DAN METANOL DAUN PERIA LAUT (COLUBRINA ASIATICA (L.) BRONGN) TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI METHICILLIN RESISTANT STAPHYLOCOCCUS AUREUS (MRSA)


Pengarang

AYANATUN HUSNA - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

1308109010040

Fakultas & Prodi

Fakultas MIPA / Farmasi (S1) / PDDIKTI : 48201

Penerbit

Banda Aceh : FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS SYIAH KUALA., 2017

Bahasa

Indonesia

No Classification

1

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK
Resistensi antibiotik terhadap bakteri mendorong dilakukannya berbagai
penelitian untuk mendapatkan bahan baku obat yang berasal dari alam sebagai
antibakteri. Penelitian ini menguji aktivitas antibakteri ekstrak n-heksana, etil
asetat, dan metanol daun peria laut (Colubrina asiatica (L.) Brongn) terhadap
bakteri Methicillin Resistants Staphylococcus aureus (MRSA). Ekstraksi daun
peria laut dilakukan dengan metode maserasi bertingkat menggunakan ekstrak
n-heksana, etil asetat, dan metanol. Terhadap masing-masing ekstrak dilakukan uji
fitokimia dan karakterisasi ekstrak. Uji aktivitas antibakteri dilakukan
menggunakan metode Kirby-Bauer dengan variasi konsentrasi 5, 10, 15, dan 20%.
Hasil uji fitokimia menunjukkan bahwa ekstrak n-heksana tidak memberikan hasil
positif terhadap golongan senyawa alkaloid, saponin, tanin, flavonoid, dan
steroid/triterpenoid. Ekstrak etil asetat mengandung senyawa saponin dan steroid.
Ekstrak metanol mengandung senyawa tanin, flavonoid, saponin dan steroid.
Hasil karakteristik ekstrak n-heksana, etil asetat dan metanol menunjukkan kadar
air sebesar 6,70; 32,11; dan 16,52%, kadar sari larut air sebesar 4,31; 2,65; dan
16,52%, kadar sari larut etanol sebesar 8,28; 56; dan 54,52%, kadar abu total
sebesar 0,14; 6,37; dan 4,83%. Hasil uji aktivitas antibakteri menunjukkan bahwa
ekstrak n-heksana dan metanol tidak memiliki zona hambat, sedangkan ekstrak
etil asetat menunjukkan zona hambat terbesar pada konsentrasi 20% dengan ratarata
diameter
zona
hambat
10,49
mm.




Kata

kunci: Colubrina asiatica (L.) Brongn, Methicillin Resistants
Staphylococcus aureus, dan metode Kirby-Bauer.

ABSTRACT
Antibiotic resistence on Bacterial encourages varicus research to find raw material
drugs from nature as antibacterial. Antibacterial activity test of n-hexane, ethyl
acetate, and methanol extract of peria laut leaves was conducted againts
Metichillin Resistant Staphylococcus aureus (MRSA). Extraction was
accomplished using solvent multistep maceration method by n-hexana, ethyl
acetate, and methanol. The charactetization of extract and phytochemical test were
evaluated for peria laut leaves extract. Antibacterial activity was determined by
Kirby-Bauer method with variation of concentration 5, 10, 15, and 20%.
Phytochemical test results showed that n-hexane extract was not give positive
result on alkaloid, saponin, tannin, flavonoid and steroid/triterpenoid. Ethyl
acetate extract contains saponin and steroid compound. Methanol extract contains
tannin, flavonoid, and steroid. Characterization extract n-hexane, ethyl acetate,
and methanol extract showed that water content 6.70; 32.11; and 16.52%, water
soluble extract were 4.31; 2.65; and 54.52%, ethanol soluble extract 8.28; 56.26;
and 54.53%, and total ash value 0.14; 6.37; and 4.83%. The results of antibacterial
activity test showed that n-hexane and methanol extract were not present
inhibition zone, however ethyl acetate extract showed that the largest inhibition
zone on 20% concentration with average diameter was 10,49 mm.
Keywords: Colubrina asiatica (L.) Brongn, Metichillin Resistant
Staphylococcus aureus, and Kirby-Bauer method.

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK