GAMBARAN PENGETAHUAN DOKTER GIGI MUDA TENTANG PENGELOLAAN LIMBAH RADIOLOGI KEDOKTERAN GIGI DI RSGM UNSYIAH | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

GAMBARAN PENGETAHUAN DOKTER GIGI MUDA TENTANG PENGELOLAAN LIMBAH RADIOLOGI KEDOKTERAN GIGI DI RSGM UNSYIAH


Pengarang

resi mariana dewi daud - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

0907101070069

Fakultas & Prodi

Fakultas / / PDDIKTI :

Subject
Kata Kunci
Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Kedokteran., 2013

Bahasa

Indonesia

No Classification

616.075 7

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK



Nama : Resi Mariana Dewi Daud
Program Studi : Kedokteran Gigi
Judul Skripsi : Gambaran Pengetahuan Dokter Gigi Muda Tentang Pengelolaan Limbah Radiologi Kedokteran Gigi Di RSGM Unsyiah

Pengelolaan limbah radiologi kedokteran gigi perlu dilakukan untuk menghindari risiko kesehatan dan kerusakan lingkungan. Penyebaran limbah radiologi di lingkungan rumah sakit gigi mulut disebabkan kurangnya pengetahuan dokter gigi muda tentang pengelolaan dan dampak limbah radiologi. Limbah radiologi kedokteran gigi berupa cairan fixer, developer, X-ray film, dan lead yang terdapat pada pembungkus film. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui gambaran pengetahuan dokter gigi muda tentang pengelolaan limbah radiologi kedokteran gigi di RSGM Unsyiah. Jenis penelitian ini adalah deskriptif yang dilakukan di RSGM Unsyiah. Subjek penelitian terdiri dari seluruh dokter gigi muda RSGM Unsyiah yang memenuhi kriteria inklusi, berjumlah 273 orang. Selanjutnya subjek penelitian diminta mengisi lembar kuesioner berupa pertanyaan mengenai pengelolaan limbah radiologi kedokteran gigi. Hasil penelitian didapatkan, 91,9% percaya limbah radiologi dapat merusak lingkungan. Mengenai pembuangan cairan fixer 17,9% membuang ke wastafel, 77,7% melarutkan dengan air dan membuangnya ke wastafel, 1,8% melalui perusahaan khusus dan 2,6% menggunakan cara lain. Pembuangan cairan developer sebagai berikut: 21,2% membuang ke wastafel, 76,6% melarutkan dengan air dan membuangnya ke wastafel, 1,1% melalui perusahaan khusus dan 1,1% menggunakan cara lain. Pembuangan air pencuci film 34,8% membuangnya di wastafel, 63,7% melarutkan dengan air dan membuangnya ke wastafel, 0,7% melalui perusahaan khusus dan 0,7% menggunakan cara lain. Mengenai pembungkus film, 96,3% membuangnya di tong sampah reguler dan hanya 3,7% melalui perusahaan khusus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan dokter gigi muda tentang pengelolaan limbah belum sesuai, namun sudah dapat diterima karena keterbatasan daerah penelitian.

Kata Kunci: Pengelolaan Limbah Radiologi Kedokteran Gigi, Pengetahuan
Dokter Gigi Muda.





ABSTRACT

Name : Resi Mariana Dewi Daud
Program Study : Dentistry
Title : The Knowledge Description of Dental Clinic Student about Dental Radiographic Waste Management in RSGM Unsyiah


Dental radiographic waste management needs to be done to avoid health risk and environmental damage. Deployment of waste in dental hospital because lack of concern dental clinic student about impact and waste management of radiographic waste. Dental radiographic waste consist of fixer solutions, developer, X-ray film and lead aprons. The aim of this study was to survey the knowledge dental clinic student about dental radiographic waste management in RSGM Unsyiah. This survey is descriptive in University Syiah Kuala Dental Hospital. A total of 273 of the participants is dental clinic student, complied inclusion criteria. The participants were asked to fill questionnaire about dental radiographic waste management. The result shown, 91.9% of the participants believed that waste could lead the environment damage. Concerning to the fixer discarding, 17.9% threw in the sink, 77.7% diluted the fixer in water and threw it in to the sink, 1.8% used a specialized company to discard it and 2.6% used other means. The developer was discarded as follows: 21.2% threw in the sink, 76.6% diluted in water and threw it in to the sink, 1.1% used a specialized company to discard it and 1.1% used other means. Discard of the water for film washing, 34.8% threw in the sink, 63.7% diluted in water and threw it in to the sink, 0.7% used a specialized company to discard it and 0.7% used other means. Concerning to the packing of the film discarding, 96.3% threw it in the trash and only 3.7% through a specialized company. The result of this survey shown that knowledge of dental clinic student about dental radiographic waste management was inappropriate, however could be acceptable because of study area limitation.


Keywords: Dental Radiographic Waste Management, Knowledge of Dental
Clinic Student.

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK