Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
ANALISIS DAYA SAING BEBERAPA TANAMAN SAYURAN DI LAHAN SAWAH DI KECAMATAN PEUKAN BADA KABUPATEN ACEH BESAR
Pengarang
Tiara Sucia - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1205102010055
Fakultas & Prodi
Fakultas Pertanian / Agribisnis (S1) / PDDIKTI : 54201
Subject
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala., 2016
Bahasa
Indonesia
No Classification
338.17
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
RINGKASAN
Tiara Sucia dengan judul penelitian “Analisis Daya Saing Beberapa Tanaman
Sayuran di Lahan Sawah Di Kecamatan Peukan Bada Kabupaten Aceh Besar”
dengan pembimbing utama Bapak Ir. Irwan A. Kadir , M.P dan pembimbing kedua Bapak
Dr. Ir. Romano, M.P.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui jenis tanaman sayuran yang memiliki daya
saing pada lahan sawah dan faktor-faktor pendukung sarana produksi yang diperlukan
untuk meningkatkan produksi tanaman sayuran di lahan sawah di Kecamatan Peukan Bada
Kabupaten Aceh Besar.
Objek penelitian ini terbatas pada petani yang mengusahakan usahatani bawang
merah, cabai merah dan cabai rawit di lahan sawah di 3 desa yaitu Desa Lam Manyang,
Menasah Tuha dan Desa Lam Hasan. Metode pengambilan sampel dilakukan dengan
menggunakan metode Simple Random Sampling . Teknik pengambilan sampel ini adalah
pengambilan sampel diambil secara acak sederhana.
Pada penelitian ini digunakan data dari hasil penelitian yang diperoleh melalui
penyebaran kuesioner sebanyak 21 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini
terdiri dari dua jenis data, yaitu primer dan data sekunder. Dara primer diperoleh melalui
pengamatan langsung dan wawancara dengan petani yang mengusahakan usahatani
bawang merah, cabai merah dan cabai rawit, sedangkan data sekunder diperoleh melalui
kepustakaan, internet, jurnal, penelitian ilmiah dan lembaga dinas atau instansi – instansi
berwenang yang terkait dengan penelitian ini. Metode analisis yang digunakan pada
penelitian ini adalah metode kuantitatif deskriptif. Dalam melihat daya saing usahatani
sayuran di Kecamatan Peukan Bada diukur berdasarkan analisis pendapatan, analisis
efisiensi usahatani, titik impas produksi, titik impas harga dan analisis keunggulan
kompetitif. Analisis pendapatan menggunakan rumus = TR – TC dan analisis efisiensi
usahatani digunakan rumus R/C ratio. Sedangkan untuk melihat faktor – faktor pendukung
sarana produksi yang diperlukan untuk meningkatkan produksi dibahas dengan metode
deskriptif.
Komoditas yang memiliki daya saing diantara bawang merah, cabai merah dan
cabai rawit adalah komoditi bawang merah. Dimana usahatani bawang merah lebih
memiliki daya saing terhadap usahatani cabai merah dan cabai rawit b erdasarkan kriteria
keuntungan, R/C, titik impas produksi, titik impas harga serta analisis keunggulan
kompetitif. Fakto-faktor pendukung usahatani bawang merah adalah bibit unggul .
Berdasarkan hasil analisis pendapatan, efisiensi usahatani (R/C ratio) titik impas
produksi, titik impas harga dan analisis keunggulan kompetitif dihasilkan bahwa bawang
merah, cabai merah dan cabai rawit secara ekonomis memiliki daya saing. Namun, bawang
merah belum memiliki daya saing pada tingkat produktivitas aktual dibandingkan
usahatani cabai merah dan cabai rawit. Fakto-faktor pendukung sarana produksi usahatani
bawang merah di Kecamatan Peukan Bada bukan hanya bibit unggul. Hasil perbandingan
kondisi di lapangan penelitian dan Rekomendasi BPTP Aceh, pupuk dan tekn ik budidaya
juga berpengaruh pada produksi usahatani bawang merah.
Tidak Tersedia Deskripsi
KONVERSI LAHAN SAWAH DAN DAMPAKNYA TERHADAP PENDAPATAN PETANI DI KABUPATEN ACEH BESAR (STUDI KASUS KECAMATAN DARUL IMARAH DAN PEUKAN BADA) (Ichwal Zais, 2020)
EVALUASI KESESUAIAN DAN PENATAGUNAAN LAHAN PASCA TSUNAMI UNTUK TANAMAN PADI SAWAH DI KECAMATAN PEUKAN BADA KABUPATEN ACEH BESAR (Desyan Ria, 2024)
PENGELOLAAN KAWASAN KONSERVASI INDRA PURWA TERHADAP HASIL TANGKAPAN NELAYAN DI KECAMATAN PEUKAN BADA KABUPATEN ACEH BESAR (Nurismi, 2014)
ANALISIS PENYIMPANGAN LUAS LAHAN SAWAH IRIGASI SECARA SPASIAL DALAM BEBERAPA KECAMATAN DI KABUPATEN ACEH BESAR (Rahayu Ansya Fitri, 2017)
MOTIVASI PETANI DALAM UPAYA PEMANFAATAN LAHAN TIDUR DI KECAMATAN PEUKAN BADA KABUPATEN ACEH BESAR (Putri Sakinah, 2017)