PROSPEK BUDIDAYA SAYURAN HIDROPONIK DI KOTA BANDA ACEH | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    NULL

PROSPEK BUDIDAYA SAYURAN HIDROPONIK DI KOTA BANDA ACEH


Pengarang

FIRDAUSI NUZULA - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

1205102010023

Fakultas & Prodi

Fakultas Pertanian / Agribisnis (S1) / PDDIKTI : 54201

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala., 2016

Bahasa

Indonesia

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

PROSPEK BUDIDAYA SAYURAN HIDROPONIK DI KOTA BANDA ACEH
Oleh :
Firdausi Nuzula
1205102010023
Hidroponik berasal dari kata hidro yang berarti air dan ponus yang berarti daya. Produk yang dihasilkan dengan teknologi hidroponik memiliki kualitas yang lebih baik dibandingkan dengan teknologi konvensional. Sistem ini dapat menguntungkan masyarakat dari kuantitas dan kualitas tanaman yang dihasilkan. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Dimana penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prospek sayuran hidroponik dari analisis biaya dan aspek pemasaran di lokasi penelitian. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil analisis biaya budidaya sayuran hidroponik di atas dapat diketahui bahwa untuk tanaman selada dengan total biaya Rp 1.695.996,- mendapatkan penghasilan bersih sebesar Rp 1.364.004,- per tahun. Sedangkan tanaman pakcoy dengan total biaya Rp 1.695.862,- menerima keuntungan sebesar Rp 1.364.138,-. R/C ratio pada budidaya sayuran hidroponik selada dan pakcoy di Kota Banda Aceh sebesar 2. BEP produksi pada sayuran selada dan pakcoy adalah 339 batang yaitu pada masa tanam kedua. Sedangkan nilai BEP harga sayuran selada dan pakcoy adalah Rp 2.771,-. Sayuran hidroponik dipasarkan langsung ke tangan konsumen tanpa adanya pihak lain dalam saluran pemasarannya. Permintaan akan sayuran hidroponik terus meningkat dalam satu tahun terakhir.

Kata Kunci : Hidroponik, analisis biaya. Aspek pemasaran



Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK