PRESTASI BELAJAR DALAM MATA PELAJARAN EKONOMI ANTARA SISWA YANG DIAJARKAN OLEH GURU LULUSAN PENDIDIKAN EKONOMI DENGAN GURU LULUSAN NON PENDIDIKAN EKONOMI PADA SMA NEGERI 5 BANDA ACEH | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    NULL

PRESTASI BELAJAR DALAM MATA PELAJARAN EKONOMI ANTARA SISWA YANG DIAJARKAN OLEH GURU LULUSAN PENDIDIKAN EKONOMI DENGAN GURU LULUSAN NON PENDIDIKAN EKONOMI PADA SMA NEGERI 5 BANDA ACEH


Pengarang

farinia maulani - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

1106101030008

Fakultas & Prodi

Fakultas KIP / Pendidikan Ekonomi (S1) / PDDIKTI : 87203

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala., 2016

Bahasa

Indonesia

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK
Kata Kunci : Prestasi Belajar Siswa, Guru Pendidikan Ekonomi, Guru Non
PendidikanEkonomi

Penelitian ini berjudul “Prestasi Belajar Dalam Mata Pelajaran Ekonomi Antara Siswa Yang Diajarkan Oleh Guru Lulusan Pendidikan Ekonomi Dengan Guru Lulusan Non Pendidikan Ekonomi Pada SMA Negeri 5 Banda Aceh”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prestasi belajar siswa yang diajarkan oleh guru lulusan pendidikan ekonomi dan prestasi belajar siswa yang diajarkan oleh guru lulusan non pendidikan ekonomi serta untuk mengetahui perbedaan prestasi belajar antara kedua siswa tersebut pada mata pelajaran ekonomi dengan melihat hasil tes kognitif siswa. Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian komparasional. Adapun yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IS 1 dan siswa kelas XI IS 2 SMA Negeri 5 Banda Aceh yang berjumlah 36 siswa. Dengan menggunakan teknik random sampling, peneliti mengambil sampel berjumlah 36 siswa yang terdiri dari 17 siswa yang diajarkan oleh guru lulusan pendidikan ekonomi dan 19 siswa yang diajarkanoleh guru lulusan non pendidikan ekonomi, dan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dokumentasi, tes dan wawancara. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis statistik inferensial parametris dan untuk menguji hipotesis digunakan statistik uji-t pada taraf signifikan 0,05 dengan dk = (n_1+ n_2-2) = 34. Hasil penelitian menunjukkan bahwa t_hitung 3,61 >? t?_(tabel )1,68 artinya tolak H_0 dan terima H_a yaitu prestasi belajar siswa yang diajarkan oleh guru lulusan pendidikan ekonomi lebih tinggi dibandingkan prestasi belajar siswa yang diajarkan oleh guru lulusan non pendidikan ekonomi di SMA Negeri 5 Banda Aceh. Siswa yang diajarkan oleh guru lulusan pendidikan ekonomi memperoleh nilai rata-rata 79,71 dan siswa yang diajarkan oleh guru lulusan non pendidikan ekonomi memiliki nilai rata-rata 76,63. Perbedaan prestasi belajar siswa tersebut disebabkan oleh pengaruh latar belakang pendidikan kedua guru yaitu guru lulusan pendidikan ekonomi dan guru lulusan non pendidikan ekonomi yang juga menyebabkan kompetensi yang dimiliki oleh kedua guru tersebut berbeda.

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK