Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
TINGKAT KEPUASAN MASYARAKAT TERHADAP PELAYANAN KESEHATAN DI PUSKESMAS PROVINSI ACEH BERDASARKAN PELAYANAN PETUGAS MEDIS
Pengarang
Siti Aisyah - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
0708101010025
Fakultas & Prodi
Fakultas MIPA / Matematika (S1) / PDDIKTI : 44201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Hukum., 2013
Bahasa
Indonesia
No Classification
610.73
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Pelayanan kesehatan memiliki beberapa kelompok indikator pelayanan. Setiap
kelompok memiliki faktor dominan yang berpengaruh terhadap kinerja petugas
pelayanannya. Analisis faktor dipergunakan untuk mereduksi indikator pelayanan
dan mencari faktor yang dominan berpengaruh terhadap pelayanan petugas medis.
Tujuan dari penelitian ini adalah mereduksi variabel dan mencari indikator yang
paling berpengaruh terhadap kualitas pelayanan petugas medis yang diberikan di
Puskesmas Provinsi Aceh. Data yang digunakan adalah data sekunder hasil survei
Aceh Institut dan LOGICA2 pada tahun 2011 di 6 Kabupaten yaitu Kabupaten
Pidie Jaya, Aceh Timur, Aceh Tamiang, Aceh Barat Daya, Bireuen,dan Aceh
Tengah. Secara umum penilaian pasien terhadap indikator pelayanan petugas
medis sudah cukup baik. Variabel indikator dari tiga petugas medis yaitu dokter,
bidan dan perawat direduksi dan menghasilkan masing-masing tiga faktor. Faktor
yang dihasilkan memiliki jumlah varians dokter sebesar 55,929%, bidan sebesar
61,718% dan perawat sebesar 54,933%. Variabel yang berpengaruh terhadap
pelayanan petugas dokter dan bidan adalah variabel petugas melakukan
diskriminasi pada pasien yang berkebutuhan khusus, sedangkan untuk petugas
perawat variabel memulai waktu pelayanan. Faktor yang diperoleh diharapkan
memberikan informasi tentang persepsi kepuasan masyarakat terhadap kinerja
pelayanan kesehatan yang diberikan oleh petugas medis.
Kata kunci :pelayanan publik, pemerintah, petugas medis, analisis faktor,
indikator pelayanan, kepuasan masyarakat.
Tidak Tersedia Deskripsi
TINGKAT KEPUASAN PESERTA JAMINAN KESEHATAN MASYARAKAT DI PUSKESMAS SIMPANG TIGA ACEH BESAR (RD Debby Yelastari, 2021)
GAMBARAN TINGKAT KEPUASAN PASIEN PADA PELAYANAN POLIKLINIK GIGI DAN MULUT DI PUSKESMAS KOTA BANDA ACEH (Muhammad Raditya Nanza, 2015)
GAMBARAN TINGKAT KEPUASAN PASIEN TERHADAP MUTU PELAYANAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT DI PUSKESMAS KOPELMA DARUSSALAM BANDA ACEH (dewi sartika saragih, 2015)
HUBUNGAN ANTARA ADMINISTRASI PELAYANAN KESEHATAN DENGAN KEPUASAN KELUARGA MISKIN PEMEGANG KARTU SEHAT ASKESKIN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ULEE KARENG BANDA ACEH TAHUN 2006 (M.Yahya, 2023)
ANALISIS KUALITAS PELAYANAN JASA KESEHATAN(STUDI KASUS : PUSKESMAS BATOH, BANDA ACEH) (Muhammad Iqbal, 2016)