PENGETAHUAN PERAWAT TENTANG DISCHARGE PLANNING DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH MEURAXA BANDA ACEH | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

PENGETAHUAN PERAWAT TENTANG DISCHARGE PLANNING DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH MEURAXA BANDA ACEH


Pengarang

SITI MAISAROH - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Putri Mayasari - 198505152015042002 - Dosen Pembimbing I
Ardia Putra - 198210172006041004 - Dosen Pembimbing II



Nomor Pokok Mahasiswa

2112101010035

Fakultas & Prodi

Fakultas Keperawatan / Ilmu Keperawatan (S1) / PDDIKTI : 14201

Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Keperawatan., 2025

Bahasa

Indonesia

No Classification

610.73

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Discharge planning merupakan proses perencanaan pemulangan pasien rawat inap oleh perawat setelah meninggalkan fasilitas pelayanan kesehatan sehingga dapat menunjang status dan kualitas hidup pasien. Fenomena yang terjadi saat ini adalah proses pelaksanaan discharge planning yang tidak optimal yang disebabkan oleh beberapa faktor, baik dari pasien maupun perawat. Salah satu faktor internal perawat dalam hal tersebut adalah pengetahuan yang dimiliki terkait discharge planning. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan perawat tentang discharge planning di ruang rawat inap Rumah Sakit Umum Daerah Meuraxa Banda Aceh. Metode yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan desain cross-sectional study. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 135 orang perawat pelaksana dengan teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Proses pengumpulan data dilakukan pada tanggal 18-30 Desember 2024 menggunakan kuesioner yang dikembangkan berdasarkan Standar Akreditasi Rumah Sakit Kementrian Kesehatan (STARKES) tahun 2022. Analisa data dilakukan dengan uji statistik deskriptif menggunakan software komputer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan perawat tentang discharge planning di ruang rawat inap berada pada kategori rendah sebanyak 71 orang (52,6%) dan sisanya berada pada kategori tinggi sebanyak 64 orang (47,4%). Kesimpulan dari penelitian ini adalah tingkat pengetahuan perawat tentang discharge planning di ruang rawat inap rumah sakit umum daerah Meuraxa banda Aceh berada pada kategori rendah. Diharapkan rumah sakit dapat melakukan pemberian program pendidikan dan pelatihan berkelanjutan sehingga dapat meningkatkan pengetahuan perawat terkait dengan discharge planning.

Discharge planning helps hospitalized patients transition by ensuring nurses support their health and quality of life after leaving the healthcare facility. Nevertheless, current trends show that discharge planning is ineffective due to multiple factors involving patients and nurses. A key internal factor impacting nurses is their knowledge level concerning discharge planning. This study evaluates nurses’ understanding of discharge planning in the Meuraxa Regional General Hospital inpatient unit in Banda Aceh. A quantitative descriptive method with a cross-sectional study design was utilized. The study population included 135 practicing nurses, with a total sampling technique employed for participant selection. Data were collected from December 18 to 30, 2024, using a questionnaire developed based on the 2022 Hospital Accreditation Standards of the Ministry of Health (STARKES). Data analysis was carried out using descriptive statistical tests with computer software. The results indicated that 71 nurses (52.6%) had a low level of knowledge regarding discharge planning, while 64 nurses (47.4%) had a high level of knowledge. In summary, the nurses’ understanding of discharge planning at Meuraxa Regional General Hospital in Banda Aceh is low. The hospital should establish ongoing education and training initiatives to improve nurses' knowledge and skills in discharge planning.

Citation



    SERVICES DESK