Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
OPTIMALISASI SUHU TERHADAP KEKONTRASAN ZAT WARNA HEMATOKSILIN EOSIN PADA PREPARAT JARINGAN EMBRIO AYAM UMUR INKUBASI. 7 HARI
Pengarang
DEA ARRANOYA - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Muslim Akmal - 197006161995121001 - Dosen Pembimbing I
Dian Masyitha - 196909161995122001 - Dosen Pembimbing II
Siti Aisyah - 197809182006042003 - Penguji
Nomor Pokok Mahasiswa
2102101010118
Fakultas & Prodi
Fakultas Kedokteran Hewan / Pendidikan Kedokteran Hewan (S1) / PDDIKTI : 54261
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Kedokteran Hewan., 2025
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Optimalisasi suhu saat pewarnaan Hematoksilin Eosin (HE) pada jaringan embrio ayam umur inkubasi 7 hari penting karena suhu yang optimal dapat memengaruhi kekontrasan zat warna dan hasil akhir pewarnaan. Proses pewarnaan HE umumnya menggunakan suhu ruangan, optimalisasi suhu pada jaringan embrio ayam dapat memengaruhi permeabilitas jaringan serta viskositas zat warna. Optimalisasi suhu pada proses pewarnaan dapat dilakukan dengan menggunakan oven (microwave). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh suhu pemanasan menggunakan microwave terhadap kekontrasan zat warna HE pada pewarnaan jaringan embrio ayam umur inkubasi 7 hari. Penelitian ini menggunakan sampel jaringan embrio ayam umur inkubasi 7 hari yang dibuat menjadi preparat jaringan kemudian dilakukan proses pewarnaan dengan perlakukan suhu yang berbeda yaitu suhu ruangan 25°C dan suhu microwave 37°C. Pengamatan dilakukan dengan membandingkan hasil pewarnaan pada suhu ruangan dan suhu microwave di bawah mikroskop perbesaran 40x dan 400x serta menggunakan perangkat lunak imageJ dengan parameter penelitian adalah pengukuran intensitas warna inti dan sitoplasma, selanjutnya data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk tabel. Berdasarkan pengamatan hasil pewarnaan di bawah mikroskop tampak perbedaan kontras hasil pewarnaan dengan suhu microwave lebih baik dibandingkan dengan suhu ruangan. Pemeriksaan menggunakan ImageJ menunjukkan persentase kekontrasan pewarnaan dengan suhu ruangan 57,76%, sedangkan pewarnaan dengan suhu microwave 79,13%. Persentase intensitas warna inti pada suhu ruangan adalah 12,29% sedangkan pada suhu microwave 13,75%. Persentase intensitas warna sitoplasma pada suhu ruangan adalah 32,17% sedangkan pada suhu microwave 34,23%. Suhu 37°C adalah suhu yang optimal digunakan pada proses pewarnaan untuk menghasilkan kekontrasan yang lebih baik serta tidak merusak morfologi dari jaringan.
Kata kunci : Embrio ayam, hematoksilin, eosin, microwave
Temperature optimization during Hematoxylin Eosin (HE) staining of chicken embryo tissueat 7 days of incubation is important because the optimal temperature can affect the contrast of the dye and the final result of staining. The HE staining process generally uses room temperature, temperature optimization in chicken embryo tissue can affect tissue permeability and dye viscosity. Temperature optimization in the staining process can be done using an oven (microwave). This studyaims to determine the effect of heating temperature using microwave on the contrast of HematoxylinEosin dye on chicken embryo tissue staining at 7 days incubation age. This study used a sample of chicken embryo tissue at the age of 7 days incubation which was made into tissue preparations andthen carried out the staining process with different temperature treatments, namely room temperature 25 ° C and microwave temperature 37 ° C. Observations were made by comparing the results of staining by comparing the results of staining using microwave. Observations were made by comparing the results of staining at room temperature and microwave temperature under a microscope magnification 40x and 400x and using imageJ software with parameters are measurements of the intensity of the color of the nucleus and cytoplasm, then the data obtained were analyzed descriptively and presented in tabular form. Based on the observation of staining results under a microscope, it appears that the contrast difference of staining results with microwave temperature is better than with room temperature. Examination using ImageJ shows the percentage of contrast coloring with room temperature 57,76%, while coloring with microwave temperature 79,13%. The percentage of core color intensity at room temperature was 12,29% while at microwave temperature it was 13,75%. The percentage of cytoplasmic color intensity at room temperature is 32,17% while at microwave temperature is 34,23%. The temperature of 37°C is the optimal temperature used in the coloring process because it produces better contrast and does not damage the morphology of the tissue. Keywords : Chicken embryo, hematoxylin, eosin, microwave
GAMBARAN HISTOLOGI DAN HISTOMORFOMETRI GINJAL AYAM BURAS (GALLUS GALLUS DOMESTICUS) SELAMA PERIODE SEBELUM DAN SETELAH MENETAS (DECI ARYANI, 2020)
GAMBARAN HISTOPATOLOGIS BURSA FABRICIUS PADA AYAM BROILER SETELAH VAKSINASI DENGAN VAKSIN VIRUS NEWCASTLE DISEASE (Nurjannah, 2016)
PENGARUH NAUNGAN TERHADAP PERTUMBUHAN EMBRIO PENYU LEKANG (LEPIDOCHELYS OLIVACEA) DI LHOK PANTE TIBANG SYIAH KUALA, BANDA ACEH (Fitri Rianda, 2017)
GAMBARAN HISTOLOGIS BURSA FABRICIUS AYAM KAMPUNG (GALLUS GALLUS DOMESTICUS) PADA UMUR BERBEDA (Hasnita, 2017)
EVALUASI PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN EMBRIOGENESIS PADA AYAM ALPU DAN AYAM KAMARAS (MUHAMMAD AZIM, 2021)