HUBUNGAN FUNGSI KELUARGA DENGAN KUALITAS HIDUP PENDERITA HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BAITURRAHMAN BANDA ACEH | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

HUBUNGAN FUNGSI KELUARGA DENGAN KUALITAS HIDUP PENDERITA HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BAITURRAHMAN BANDA ACEH


Pengarang

Dara Nurulkamila - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Husna Hidayati - 198403122023212045 - Dosen Pembimbing I
Dini Mulyati - 198704292019032012 - Dosen Pembimbing II



Nomor Pokok Mahasiswa

2112101010104

Fakultas & Prodi

Fakultas Keperawatan / Ilmu Keperawatan (S1) / PDDIKTI : 14201

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Keperawatan., 2025

Bahasa

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Hipertensi merupakan penyakit kronis yang bersifat seumur hidup dan memengaruhi kualitas hidup penderitanya. Penderita hipertensi membutuhan perawatan yang baik, namun banyak pula ditemui fungsi keluarga yang masih kurang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara fungsi keluarga dan kualitas hidup pasien hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Baiturrahman Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif korelatif dengan desain cross-sectional. Populasi penelitian adalah pasien hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Baiturrahman Banda Aceh. Teknik pengambilan sampel menggunakan quota sampling dengan jumlah 111 responden. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner APGAR Keluarga dan WHOQOL-BREF dengan metode wawancara terpimpin. Analisis data dilakukan menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara fungsi keluarga dan kualitas hidup pasien hipertensi. Disarankan kepada perawat posbindu untuk menyelenggarakan program edukasi yang berfokus pada peran keluarga dalam mendukung pasien hipertensi seperti, pelatihan untuk keluarga mengenai manajemen stres, nutrisi, aktivitas fisik, dan pengingat rutin untuk mematuhi pengobatan.

Kata Kunci : Fungsi keluarga, kualitas hidup, hipertensi, puskesmas.

Hypertension is a chronic lifelong condition that significantly impacts the quality of life of those affected. Proper care is essential for individuals with hypertension, yet suboptimal family functioning is often observed. This study aims to analyze the relationship between family functioning and the quality of life of hypertensive patients in the working area of the Baiturrahman Health Center in Banda Aceh. The study employed a descriptive correlational method with a cross-sectional design. The population comprised hypertensive patients within the working area of the Baiturrahman Health Center. Sampling was conducted using quota sampling, with a total of 111 respondents. Data were collected through guided interviews utilizing the Family APGAR and WHOQOL-BREF questionnaires. Data analysis was conducted using the Chi-Square test. The results revealed a significant relationship between family functioning and the quality of life of hypertensive patients. It is recommended that health workers at community health posts (Posbindu) organize educational programs focusing on the role of families in supporting hypertensive patients, such as training for families on stress management, nutrition, physical activity, and medication adherence reminders. Keywords : Family function, quality of life, hypertension, health center

Citation



    SERVICES DESK