Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
BRAND IMAGE KFC PASCA KONTEN BOIKOT PRODUK ISRAEL DI MEDIA SOSIAL PADA MAHASISWA UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Pengarang
Fatma Adila - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Febri Nurrahmi - 198802242015042002 - Dosen Pembimbing I
Uswatun Nisa - 199107202022032012 - Dosen Pembimbing II
Nomor Pokok Mahasiswa
2010102010093
Fakultas & Prodi
Fakultas Ilmu Sosial dan Politik / Ilmu Komunikasi(S1) / PDDIKTI : 70201
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Ilmu Komunikasi., 2025
Bahasa
Indonesia
No Classification
658.834 3
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Aksi boikot yang tersebar di media sosial memberikan dampak terhadap brand image produk yang masuk ke dalam daftar boikot produk Israel. KFC menjadi salah satu produk yang termasuk ke dalam daftar pemboikotan yang tersebar di media sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui brand image KFC pasca konten boikot produk Israel di media sosial pada mahasiswa Universitas Syiah Kuala. Penelitian ini menggunakan konsep brand image dan teori Customer Based Brand Equity (CBBE) oleh Kevin Lane Keller. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara semi terstruktur. Informan dalam penelitian ini berjumlah enam orang, yaitu mahasiswa Universitas Syiah Kuala yang sering melihat konten boikot produk Israel di media sosial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi perubahan brand image KFC pasca maraknya konten boikot produk Israel di media sosial. Brand image KFC yang awalnya positif bergeser ke arah negatif. Mayoritas informan memberikan komentar negatif terhadap brand image KFC. Mereka menolak keras untuk membeli produk KFC, kehilangan rasa percaya dan timbulnya rasa marah terhadap merek KFC. Namun, terdapat dua informan yang tidak begitu terpengaruh oleh konten boikot di media sosial. Mereka yang tidak begitu terpengaruh berada dalam posisi ragu-ragu.
Kata Kunci: Brand Image, KFC, Konten Boikot, Mahasiswa
The boycott movement spread on social media has affected the brand image of products included in the Israeli product boycott list. KFC is one of the brands featured in this boycott list circulated on social media. This study aims to examine the brand image of KFC following the Israeli product boycott campaign on social media among students at Syiah Kuala University. This study adopts the concept of brand image and utilizes the theory of Customer Based Brand Equity (CBBE) by Kevin Lane Keller. The research method used is qualitative with data collection techniques through semi-structured interviews. The informants in this study consisted of six individuals, all of whom were Syiah Kuala University students frequently exposed to Israeli product boycott content on social media. The findings of this study reveal a shift in KFC's brand image after the widespread Israeli product boycott content on social media. KFC's brand image, initially positive, shifted to negative. Most informants expressed negative perceptions of KFC's brand image. They strongly refused to purchase KFC products, lost trust, and expressed anger towards the brand. However, two informants were less influenced by the boycott content on social media. These individuals expressed a more hesitant stance toward the issue. Keywords: Brand Image, KFC, Boycott Content, University Students
PENGARUH SOSIAL MEDIA DAN INFLUENCER MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK BUSANA MUSLIM DENGAN BRAND IMAGE SEBAGAI VARIABEL MEDIASI DI KOTA BANDA ACEH (Fira Harisa, 2023)
PENGARUH PRODUCT INNOVATION DAN SOCIAL MEDIA MARKETING TERHADAP PURCHASE INTENTION DENGAN BRAND IMAGE SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA HI BATIK DI BANDA ACEH (Eka Dwi Rahmawati Hutabarat, 2024)
PENGARUH PROMOSI DAN KUALITAS KONTEN MARKETING BRAND SOMETHINC TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF MASYARAKAT KOTA BANDA ACEH (Rahma yani, 2023)
PENGARUH SOCIAL MEDIA MARKETING TERHADAP BRAND LOYALTY YANG DIMEDIASI OLEH LOVEMARK DAN CUSTOMER ENGAGEMENT SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PRODUK SOMETHINC DI BANDA ACEH (Aulianie Anwarie, 2024)
PENGARUH BRAND PERSONALITY TERHADAP BRAND IMAGE DAN DAMPAKNYA TERHADAP BRAND EQUITY PADA PRODUK SHAMPOO CLEAR MEN (Azhari, 2024)