Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
THESES
PERBANDINGAN KADAR KOLESTEROL TOTAL, RNLOW DENSITY LIPOPROTEIN, HIGH DENSITY LIPOPROTEIN, DAN TRIGLISERIDA BEDASARKAN JENIS OBAT ANTI BANGKITAN PADA PASIEN EPILEPSI
Pengarang
Teuku Ona Arief - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nova Dian Lestari - 197611082006042002 - Dosen Pembimbing I
Sri Hastuti - 197705122008012001 - Dosen Pembimbing II
Rachmad Suhanda - 198006182008011011 - Dosen Pembimbing III
Nomor Pokok Mahasiswa
2007601060005
Fakultas & Prodi
Fakultas Kedokteran / Neurologi / PDDIKTI : 11703
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Kedokteran Spesialis Neurologi., 2024
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Latar Belakang: Epilepsi adalah gangguan otak yang ditandai dengan kejang yang terjadi secara periodik dan tidak terduga. Penatalaksanaan epilepsi, termasuk penggunaan obat anti bangkitan (OAB), bertujuan untuk mengendalikan kejang dan meningkatkan kualitas hidup pasien. Namun, penggunaan OAB jangka panjang dapat memengaruhi profil lipid, yang berisiko meningkatkan penyakit kardiovaskular pada penderita epilepsi.
Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan studi observasional analitik dengan desain cross-sectional. Penelitian dilakukan di poliklinik saraf RSUDZA Banda Aceh pada Agustus hingga September 2024, dengan pengambilan data antara Mei hingga Juni 2024. Sebanyak 62 pasien epilepsi yang berobat di poliklinik saraf menjadi sampel penelitian ini. Analisis data dilakukan secara univariat untuk melihat distribusi profil lipid berdasarkan jenis OAB yang digunakan, dan analisis bivariat menggunakan uji Saphiro Wilk dan uji Anova.
Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada durasi ≤5 tahun, terapi karbamazepin memiliki prevalensi tertinggi pada pasien dengan kadar kolesterol total tidak normal (36,36%) dan trigliserida tidak normal (63,64%). Sementara itu, pada durasi >5 tahun, terapi fenitoin menunjukkan prevalensi tertinggi pada kadar kolesterol total (45,45%) dan LDL tidak normal (36,36%). Kadar HDL tidak normal lebih tinggi pada terapi asam valproat baik pada durasi ≤5 tahun (23,08%) maupun >5 tahun (15,38%). Tidak ditemukan hubungan yang signifikan secara statistik antara kadar profil lipid dengan jenis OAB yang digunakan.
Kesimpulan: Meskipun tidak ditemukan hubungan signifikan antara profil lipid dengan jenis OAB, variasi kadar lipid sedikit terlihat berdasarkan jenis terapi yang digunakan, menunjukkan perlunya perhatian terhadap efek samping metabolik jangka panjang pada pasien epilepsi.
Kata kunci: Epilepsi, obat anti bangkitan, profil lipid.
Introduction: Epilepsy is a neurological disorder characterized by periodic and unpredictable seizures. The management of epilepsy, including the use of antiepileptic drugs (AEDs), aims to control seizures and improve the quality of life for patients. However, long-term use of AEDs can affect lipid profiles, which may increase the risk of cardiovascular diseases in individuals with epilepsy. Methods: This observational analytic study used a cross-sectional design. The study was conducted at the neurology outpatient clinic of RSUDZA Banda Aceh from August to September 2024, with data collection carried out between May and June 2024. A total of 62 epilepsy patients visiting the clinic were included as study samples. Data analysis was performed using univariate analysis to examine lipid profile distribution based on AED types, and bivariate analysis was conducted using the Shapiro-Wilk test and ANOVA. Results: The results showed that for a duration of ≤5 years, carbamazepine therapy had the highest prevalence of abnormal total cholesterol (36.36%) and triglyceride levels (63.64%). For a duration of >5 years, phenytoin therapy had the highest prevalence of abnormal total cholesterol (45.45%) and LDL levels (36.36%). Valproic acid therapy showed the highest distribution of abnormal HDL levels, both for ≤5 years (23.08%) and >5 years (15.38%). No statistically significant relationship was found between lipid profile levels and the type of AED used. Conclusion: Although no significant relationship was found between lipid profiles and AED types, slight variations in lipid levels were observed based on the therapy used, indicating the need for attention to the long-term metabolic side effects in epilepsy patients. Keywords: Epilepsy, antiepileptic drugs, lipid profile.
PENGARUH KADAR FERITIN SERUM TERHADAP PERUBAHAN FRAKSI LIPID PADA PASIEN THALASEMIA DENGAN TRANSFUSI BERULANG DI RSUD DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (SHINTA ARMISDA PUTRI, 2018)
PERBANDINGAN KADAR KOLESTEROL TOTAL, RNLOW DENSITY LIPOPROTEIN, HIGH DENSITY LIPOPROTEIN, DAN TRIGLISERIDA BEDASARKAN JENIS OBAT ANTI BANGKITAN PADA PASIEN EPILEPSI (Teuku Ona Arief, 2024)
PENGARUH PEMBERIAN LIMBAH PENYULINGAN SERAI WANGI AMONIASI-FERMENTASI PADA PAKAN TERHADAP PROFIL LIPIDA DARAH DAN PERTAMBAHAN BERAT BADAN DOMBA LOKAL (ALFI SYAHRIEN, 2021)
HUBUNGAN ANTARA PENINGKATAN KADAR LOW DENSITY LIPOPROTEIN DENGAN KEJADIAN STROKE ISKEMIK DI RUANG RAWAT INAP RSUD DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH TAHUN 2019 (AGAM MOEHAMMAD BANGSAWAN, 2021)
UJI AKTIVITAS EKSTRAK METANOL DAUN ALPUKAT (PERSEA AMERICANA MILL.) SEBAGAI ANTIHIPERKOLESTEROLEMIA PADA TIKUS (RATTUS NOVERGICUS) (Nasyaya Ulva Arskadius, 2018)