Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
PENYELESAIAN SENGKETA WANPRESTASI MELALUI MEDIASI (SUATU PENELITIAN DI WILAYAH HUKUM PENGADILAN NEGERI BANDA ACEH)
Pengarang
Maiki Azhar - Personal Name;
Dosen Pembimbing
T. Haflisyah - 196709081994021001 - Dosen Pembimbing I
Nomor Pokok Mahasiswa
2003101010017
Fakultas & Prodi
Fakultas Hukum / Ilmu Hukum (S1) / PDDIKTI : 74201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Hukum., 2024
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Mediasi sebagai alternatif penyelesaian sengketa di luar pengadilan telah diintegrasikan ke dalam proses litigasi melalui PERMA No. 1 Tahun 2016 Tentang Prosedur Mediasi di Pengadilan. Dalam Pasal 4 ayat (1) PERMA No.1 Tahun 2016
disebutkan bahwa “Semua atas putusan (verstek) dan perlawanan pihak berperkara (partij verzet) maupun pihak ketiga (derden verzet) terhadap pelaksanaan putusan yang telah berkekuatan hukum tetap, wajib terlebih dahulu diupayakan
penyelesaian melalui Mediasi, kecuali ditentukan lain berdasarkan Puraturan Mahkamah Agung ini”. Berdasarkan data dari Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), dari 53 kasus yang masuk selama periode 2020-2023, hanya 9 kasus yang berhasil diselesaikan melalui mediasi. Oleh karena itu implementasi mediasi di Pengadilan Negeri Banda Aceh di anggap kurang berhasil.
Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan proses pelaksanaan mediasi dalam penyelesaian sengketa wanprestasi di Pengadilan Negeri Banda Aceh, mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan dan kegagalan mediasi dalam kasus tersebut, serta menjelaskan upaya-upaya yang dilakukan oleh mediator di Pengadilan Negeri Banda Aceh untuk meningkatkan tingkat keberhasilan mediasi.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum yuridis empiris. Data primer dikumpulkan melalui penelitian lapangan dengan cara wawancara terhadap responden dan informan. Analisis data dilakukan dengan pendekatan kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses mediasi di Pengadilan Negeri Banda Aceh dilaksanakan di ruang tertutup. Mediator memandu para pihak melalui beberapa tahap, yaitu penyampaian inti masalah, penyerahan draft kesepakatan
damai, dan penyampaian hasil mediasi. Faktor keberhasilan mediasi, pemilihan mediator yang tepat, adanya alternatif solusi, dan proses yang terstruktur. Faktor kegagalan mediasi ketidaksediaan pihak untuk mengalah, tuntutan penggugat yang berlebihan, kurangnya itikad baik, serta ketidakhadiran pihak-pihak yang terlibat. Upaya untuk meningkatkan keberhasilan mediasi telah dilakukan dengan cara meningkatkan kompetensi dan keterampilan mediator, menyusun proses mediasi yang lebih terstruktur, berpikir cepat dalam menawarkan solusi, menggunakan teknik kaukus, serta membangun kepercayaan, kredibilitas, dan profesionalisme dalam negosiasi.
Disarankan kepada mediator dan pihak-pihak yang bersengketa untuk beritikad baik selama proses mediasi. Selain itu, mediator di Pengadilan Negeri Banda Aceh disarankan untuk terus meningkatkan keterampilan mereka, dan Ketua Pengadilan Negeri Banda Aceh diharapkan dapat memberikan penghargaan kepada mediator yang berhasil mencapai perdamaian di antara pihak-pihak yang bersengketa.
Mediation as an alternative out-of-court dispute resolution has been integrated into the litigation process through PERMA No. 1 Year 2016 on Mediation Procedures in Courts. Article 4 paragraph (1) of PERMA No.1 Year 2016 states that “All decisions (verstek) and opposition of litigants (partij verzet) or third parties (derden verzet) against the implementation of decisions that have permanent legal force, must first be resolved through Mediation, unless otherwise determined based on this Supreme Court Regulation”. Based on data from the Case Tracking Information System (SIPP), of the 53 cases entered during the 2020-2023 period, only 9 cases were successfully resolved through mediation. Therefore, the implementation of mediation at the Banda Aceh District Court is considered less successful. The purpose of this study is to explain the process of implementing mediation in resolving default disputes at the Banda Aceh District Court, identify factors that influence the success and failure of mediation in these cases, and explain the efforts made by mediators at the Banda Aceh District Court to increase the success rate of mediation. This research uses empirical juridical legal research methods. Primary data was collected through field research by interviewing respondents and informants. Data analysis was conducted using a qualitative approach. The results showed that the mediation process at the Banda Aceh District Court was conducted in a closed room. The mediator guides the parties through several stages, namely the delivery of the core of the problem, the submission of the draft peace agreement, and the delivery of the mediation results. The success factors of mediation were the selection of the right mediator, the existence of alternative solutions, and a structured process. Failure factors include unwillingness of the parties to give in, excessive demands of the plaintiff, lack of good faith, and absence of the parties involved. Efforts to improve mediation success have been made by improving mediator competence and skills, structuring a more structured mediation process, thinking quickly in offering solutions, using caucus techniques, and building trust, credibility and professionalism in negotiations. It is recommended that mediators and disputing parties act in good faith during the mediation process. In addition, mediators at the Banda Aceh District Court are advised to continuously improve their skills, and the President of the Banda Aceh District Court is expected to reward mediators who successfully achieve peace between the disputing parties.
EFEKTIVITAS MEDIASI DALAM PENYELESAIAN SENGKETA GUGATAN PERBUATAN MELAWAN HUKUM (SUATU PENELITIAN DI PENGADILAN NEGERI MEULABOH) (MUTIARA MARNI, 2021)
PENYEBAB TERJADINYA KEGAGALAN PELAKSANAAN MEDIASI DI PENGADILAN NEGERI BANDA ACEH DALAM PENYELESAIAN SENGKETA PERDATA (ZUHDI ABRAL, 2024)
PELAKSANAAN MEDIASI PADA PENYELESAIAN SENGKETA PERDATA DI PENGADILAN NEGERI BANDA ACEH (HALFI FADILLA, 2019)
PENYELESAIAN SENGKETA PERDATA MELALUI MEDIASI (SUATU PENELITIAN DI WILAYAH HUKUM PENGADILAN NEGERI SIGLI) (INTAN MULYANI, 2023)
PENYELESAIAN SENGKETA WANPRESTASI MELALUI MEDIASI (SUATU PENELITIAN DI WILAYAH HUKUM PENGADILAN NEGERI BANDA ACEH) (Maiki Azhar, 2024)