Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
EFEKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK DAUN KETEPENG CINA(CASSIA ALATA L.)SEBAGAI ALTERNATIF PENGOBATAN IKAN NILA (OREOCHROMIS NILOTICUS) YANG DIINFEKSI AEROMONAS HYDROPHILA
Pengarang
DARMA PUTRA - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1011102010001
Fakultas & Prodi
Fakultas Kelautan dan Perikanan / Budidaya Perairan (S1) / PDDIKTI : 54243
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Kelautan dan perikanan., 2015
Bahasa
Indonesia
No Classification
1
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas antibakteri ekstrak daun
ketepeng cina (C. alata L.) dalam menyembuhkan ikan nila (O. niloticus) yang
diinfeksikan A. hydrophila dengan dosis 108 CFU/ml. Penelitian ini dilakukan di
Laboratorium Balai Budidaya Perikanan Air Payau (BBPAP) Ujung Batee, Kabupaten
Aceh Besar dan Laboratorium FKIP Kimia Unsyiah pada bulan September hingga
Desember 2014. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap dengan
tiga taraf perlakuan konsentrasi ekstrak dan tiga perlakuan lama rendaman serta dua
kontrol. Perlakuan konsentrasi ekstrak meliputi 10, 15, dan 20% dengan lama rendaman
2, 4, dan 6 menit serta kontrol negatif (ikan uji hanya disuntikan dengan larutan PBS)
dan kontrol positif (ikan uji hanya diinfeksikan A. hydrophila tanpa diberi perlakuan
ekstrak). Hasil uji ANOVA menunjukkan bahwa ekstrak daun ketepeng cina
berpengaruh nyata terhadap kelangsungan hidup ikan nila yang diinfeksikan A.
hydrophila pada taraf uji 5%. Uji Lanjut Duncan menunjukkan bahwa tidak ada
perbedaan nyata antara perlakuan 10, 15, dan 20%, namun nilai kelangsungan hidup
tertinggi diperoleh pada perlakuan konsentrasi ekstrak 10% yaitu 56,67% dengan waktu
rendaman 2 menit.
Kata kunci: ikan nila, Aeromonas hydrophila, daun ketepeng cina
iii
ABSTRACT
The objective of this research was to determine the antibacterial effectivity of
Cassia alata L. Leaf extract in curing of Oreochromis niloticus that was infected by
Aeromonas hydrophila with dose was 108 CFU/ml. The research was conducted at the
Laboratory of Brackish Water Fisheries Aquaculture Development Center, Ujung Batee,
Aceh Besar and the chemistry Laboratory of Education and Teacher Training Faculty,
Syiah Kuala University from September to December 2014. The research used the
Completely Randomized Design with three extract concentrations, three duration
treatments and two controls. The extract concentration treatments were 10, 15, and 20%
with the duration treatments of 2, 4, and 6 minutes. The negative control was the
injection of PBS solution and the positif control was the injection of A. hydrophila
without any treatment. The result of ANOVA test showed that the C. alata L. leaf
extract gave the effect on the survival rate of O. niloticus that was infected by A.
hydrophila at 5% of threshold. The further test of Duncan showed that there wasn’t the
significant difference between treatments of 10, 15, and 20%, how ever, the highest
survival rate value was obtained at 10% of extract concentration (56,67%) with the
treatment duration of 2 minutes.
Keywords: Oreochromis niloticus, Aeromonas hydrophila, Cassia alata L.
Tidak Tersedia Deskripsi
PENGARUH EKSTRAK DAUN KELOR, WIDURI DAN KETEPENG CINA TERHADAP IMUNITAS OREOCHROMIS NILOTICUS YANG TERINFEKSI PATOGEN STREPTOCOCCUS AGALACTIAE (JULIANDA FATMA SURYA, 2024)
PENGARUH EKSTRAK TUMBUHAN KETEPENG CINA (CASSIA ALATA L. ) TERHADAP DAYA TETAS TELUR DAN KELANGSUNGAN HIDUP LARVA IKAN PATIN (PANGASIUS SP.) (Lisa Handayani, 2021)
EFEKTIVITAS PEMBERIAN PAKAN YANG MENGANDUNG IMUNOSTIMULAN HERBAL DALAM MENINGKATKAN SISTEM IMUN IKAN NILA (OREOCHROMIS NILOTICUS) YANG DIUJI TANTANG BAKTERIRNSTAPHYLOCOCCUS AUREUS (Siska Amanda, 2025)
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN EKSTRAK DAUN TEH HIJAU (CAMELLIA SINENSIS, L. VAR. ASSAMICA) DALAM PROSES PENGOBATAN IKAN NILA (OREOCHROMIS NILOTICUS) YANG TERINFEKSI BAKTERI A. HYDROPHILA (PUTRI AYU ZAHARA ARKA ARMA, 2023)
GAMBARAN IMUNITAS OREOCHROMIS NILOTICUS YANG TERINFEKSI PATOGEN STREPTOCOCCUS AGALACTIAE DENGAN PERENDAMAN EKSTRAK BAHAN MULTI HERBAL (Ulfa Rahmi, 2023)