Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
PELAYANAN JASA ANGKUTAN TRUK PADA CV. MUFAKAT EXPRESS BANDA ACEH
Pengarang
Iswandar - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
9911223197
Fakultas & Prodi
Fakultas Ekonomi dan Bisnis / Manajemen (S1) / PDDIKTI : 61201
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Ekonomi., 2006
Bahasa
Indonesia
No Classification
658.812
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Salah satu sarana yang menunjang perkembangan perekonomian dan perkembangan sektor lainnya dalam pembangunan adalah jasa pengangkutan. Jasa ini memegang peranan yang utama dalam melancarkan arus barang dan mobilitas ekonomi secara optimal. Untuk itulah jasa angkutan harus tersedia dan terjangkau bagi konsumen yang selalu melakukan aktivitas sehari-hari Identifikasi masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana tingkat pelayanan yang diberikan perusahaan kepada langganan pengangkutan truk CV. Mufakat Express Banda Aceh dan faktor-faktor apa jasa yang menjadi dasar bagi konsumen dalam memilih jasa angkutan truk CV. Mufakat Express. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tanggapan dan harapan konsumen terhadap pelayanan jasa angkutan truk CV. Mufakat Express Banda Aceh, disamping untuk mengetahui seberapa besar variabel kualitas mutu (kehandalan, ketanggapan, keyakinan, empaty, dan keterwujudan) mempengaruhi konsumen menggunakan jasa angkutan tersebut Untuk melihat apakah variabel di atas memiliki perbedaan yang signifikan atau tidak, digunakan uji-t dengan level of sigmificant 5%.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, berdasarkan hasil uji-t (Paired differences) terhadap variabel kehandalan bahwa nilai t-hitung sebesar -1.587 dan nilai t-tabel sebesar -1.984 (-t hitung > -t tabel), ketanggapan nilai t-hitung sebesar 1.769 dan nilai t-tabel sebesar 1.984 (t-hitung < t tabel ), dan keterwujudan nilai t- hitung sebesar 0.419 dan nilai t-tabel 1984 (t-hitung < t tabel ) mempunyai perbedaan nilia yang tidak signifikan dengan yang dirasakan oleh konsumen. Sementara variabel keyakinan milai t-hitung yang diperoleh sebesar -2.350 dan milai ttabel -1984 (t-hitung < t tabel ) dari empaty nilai t-hitung sebesar -3 919 dan nilai t- tabel sebesar -1 984 (-t-hitung < t tabel ) yang artinya mempunyai perbedaan yang signifikan sehingga terjadi perbedaan yang besar antara variabel yang diharapkan dengan variabel yang dirasakan oleh konsumen
Tidak Tersedia Deskripsi
PELAYANAN JASA ANGKUTAN TRUK PADA CV. MUFAKAT EXPRESS BANDA ACEH (Iswandar, 2024)
PENGARUH KERAGAMAN PRODUK TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN YANG DIMEDIASI OLEH KEPERCAYAAN KONSUMEN PERUM BULOG DIVISI REGIONAL ACEH (Muhammad Qashmal, 2020)
PENGARUH BONUS PACK DAN PRICE DISCOUNT TERHADAP CONSUMER PURCHASE INTENTION YANG DIMODERASI OLEH SOCIAL MEDIA MARKETING PADA URBAN TEA HOUSE BANDA ACEH (Cut Nazira, 2023)
ANALISIS LOYALITAS KONSUMEN TERHADAP PRODUK SOCOLATTE DI PIDIE JAYA (Sarini Sri Utari, 2017)
PENGARUH EMOTIONAL BRAND ATTACHMENT TERHADAP CONSUMER-BASED BRAND EQUITY YANG DIMEDIASI OLEH BRAND CREDIBILITY DAN CONSUMER SATISFACTION PADA KONSUMEN SMARTPHONE BRAND SAMSUNG (Siti Andriani, 2024)