Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
THESES
PENGARUH MOTIVASI KECERDASAN SPIRITUAL DAN KOMPETENSI TERHADAP KINERJA GURU SMP DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL MEDIASI DI KABUPATEN PIDIE JAYA
Pengarang
Shahnaz Vebrina - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Mahdani - 195907251990021001 - Dosen Pembimbing I
Teuku Roli Ilhamsyah Putra - 198503232009121008 - Dosen Pembimbing II
Nomor Pokok Mahasiswa
2101202010017
Fakultas & Prodi
Fakultas Ekonomi dan Bisnis / Manajemen (S2) / PDDIKTI : 61101
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Prog. Studi Magister Manajemen., 2024
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Abstrak Tesis diserahkan kepada Panitia Komisi Ujian untuk mendapatkan Gelar
Magister Manajemen pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Syiah Kuala
PENGARUH MOTIVASI, KECERDASAN SPIRITUAL, DAN
KOMPETENSI TERHADAP KINERJA GURU SMP DENGAN
KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL
MEDIASI DI KABUPATEN PIDIE JAYA
Oleh
SHAHNAZ VEBRINA
NIM: 2101202010017
Konsentrasi : Sumber Daya Manusia
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh motivasi, kecerdasan spiritual,
dan kompetensi terhadap kinerja guru SMP dengan kepuasan kerja sebagai
variabel mediasi di Kabupaten Pidie Jaya. Dalam penelitian ini populasi yang
dimaksudkan adalah semua guru SMP di Kabupaten Pidie Jaya yang berjumlah
821 guru. Jumlah sampel adalah sebanyak 204 guru. Analisis data dalam
penelitian ini menggunakan metode Structural Equation Modelling (SEM). Hasil
penelitian menunjukkan bahwa motivasi, kecerdasan spiritual, kompetensi,
kepuasan kerja, dan kinerja guru SMP di Kabupaten Pidie Jaya sudah baik.
Selanjutnya ditemukan bahwa motivasi, kecerdasan spiritual, dan kompetensi
berpengaruh terhadap kepuasan kerja. Kecerdasan spiritual, kompetensi, dan
kepuasan kerja berpengaruh terhadap kinerja guru. Kepuasan kerja memediasi
secara parsial pengaruh kecerdasan spiritual dan kompetensi terhadap kinerja
guru, sedangkan pengaruh motivasi terhadap kinerja guru guru SMP di Kabupaten
Pidie Jaya dimediasi secara penuh oleh kepuasan kerja.
Kata Kunci: Motivasi, Kecerdasan Spiritual, Kompetensi, Kepuasan Kerja,
Kinerja Guru
ABSTRACT Abstract of Thesis Submitted to The Examination Committe in partial fulfilment of the requirements for the degree of Master of Management on Economis and Business Faculty of Syiah Kuala University. THE INFLUENCE OF MOTIVATION, SPIRITUAL INTELLIGENCE, AND COMPETENCE ON THE PERFORMANCE OF JUNIOR HIGH SCHOOL TEACHERS WITH JOB SATISFACTION AS A MEDIATING VARIABLE IN PIDIE JAYA REGENCY By SHAHNAZ VEBRINA NIM: 2101202010017 This study aims to examine the influence of Motivation, Spiritual Intelligence, and Competence on the Performance of Junior High School Teachers with Job Satisfaction as a Mediating Variable in Pidie Jaya Regency. In this study, the intended population is all junior high school teachers in Pidie Jaya Regency, totaling 821 teachers. The number of samples is 204 teachers. Data analysis in this study used the Structural Equation Modeling (SEM) method. The results of the study showed that motivation, spiritual intelligence, competence, job satisfaction, and performance of junior high school teachers in Pidie Jaya Regency were good. Furthermore, it was found that motivation, spiritual intelligence, and competence influenced job satisfaction. Spiritual intelligence, competence, and job satisfaction influenced teacher performance. Job satisfaction partially mediates the influence of spiritual intelligence and competence on teacher performance, while the influence of motivation on the performance of junior high school teachers in Pidie Jaya Regency is fully mediated by job satisfaction. Keywords: Motivation, Spiritual Intelligence, Competence, Job Satisfaction, Teacher Performance
PENGARUH MOTIVASI, KECERDASAN EMOSIONAL DAN KEADILAN ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA SERTA IMPLIKASINYA PADA KINERJA KARYAWAN (STUDI PADA KANWIL PT. BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO) TBK. BANDA ACEH) (Fonna Mahdani, 2017)
PENGARUH BEBAN KERJA, LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPETENSI TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI SERTA DAMPAKNYA TERHADAP KINERJA PEGAWAI SEKRETARIAT DAERAH (SYARIFAH HASNAH, 2018)
PENGARUH PERUBAHAN ORGANISASI DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA DAN DAMPAKNYA PADA KINERJA PEGAWAI DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG (PUPR) KABUPATEN PIDIE (NEZA ROZANNA, 2019)
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI KERJA DAN ORGANISASI PEMBELAJARAN TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI DAN DAMPAKNYA TERHADAP KINERJA ANGGOTA DPRK (STUDI PADA LEMBAGA DPR KABUPATEN BIREUEN, KABUPATEN PIDIE JAYA, KABUPATEN PIDIE, DAN KOTA BANDA ACEH) (ALFIAN, 2018)
PENGARUH KOMPETENSI, BUDAYA ORGANISASI DAN REWARD TERHADAP KEPUASAN KERJA SERTA DAMPAKNYA PADA KINERJA PEGAWAI SEKRETARIAT DEWAN PERWAKILAN RAKYAT KABUPATEN PIDIE JAYA (FAKHRURAZI, 2019)