PENGARUH DANA OTONOMI KHUSUS, DANA DESA, DAN ZAKAT TERHADAP TINGKAT KEMISKINAN DI PROVINSI ACEH | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    THESES

PENGARUH DANA OTONOMI KHUSUS, DANA DESA, DAN ZAKAT TERHADAP TINGKAT KEMISKINAN DI PROVINSI ACEH


Pengarang

Ridmailis - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Vivi Silvia - 196707241992032003 - Dosen Pembimbing I
Chenny Seftarita - 198009182008012014 - Dosen Pembimbing II
Suriani - 197505062006042001 - Penguji



Nomor Pokok Mahasiswa

2201201010033

Fakultas & Prodi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis / Ilmu Ekonomi (S2) / PDDIKTI :

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Program Studi Magister Ilmu Ekonomi., 2024

Bahasa

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Provinsi Aceh merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang menerima dana otonomi khusus, dana desa, dan zakat yang dikelola langsung oleh pemerintah dengan tujuan untuk mempercepat pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, namun faktanya Provinsi Aceh saat ini menjadi provinsi termiskin di Pulau Sumatera. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis pengaruh dana otonomi khusus, dana desa, dan zakat terhadap tingkat kemiskinan di Provinsi Aceh dalam jangka pendek dan jangka panjang. Metode yang digunakan adalah Panel ARDL dengan menganalisis data dari 23 kabupaten/kota di Provinsi Aceh selama periode 2015-2022. Hasil estimasi menunjukkan bahwa variabel dana otonomi khusus berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap tingkat kemiskinan di Provinsi Aceh pada jangka pendek, namun tidak berpengaruh secara signifikan pada jangka panjang. Variabel dana desa berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemiskinan pada jangka pendek, namun positif dan signifikan pada jangka panjang. Zakat berpengaruh negatif dan signifikan terhadap tingkat kemiskinan baik pada jangka pendek maupun jangka panjang. Pemerintah Provinsi Aceh diharapkan untuk menyusun regulasi kebijakan dana otonomi khusus sesuai dengan ketentuan, terarah, dan terukur agar penggunaan dana otsus lebih efisien, memanfaatkan dana desa untuk meningkatkan sumber pendapatan, dan mendorong mensyarakat untuk menyerahkan zakat pada lembaga resmi agar permasalahan kemiskinan dapat terselesaikan.
.
Kata kunci : Tingkat Kemiskinan, dana otonomi khusus, dana desa, zakat.



Aceh Province is one of the provinces in Indonesia that receives special autonomy funds, village funds and zakat which are managed directly by the government with the aim of accelerating development and improving people's welfare, but in fact Aceh Province is currently the poorest province on the island of Sumatra. The aim of this research is to analyze the influence of special autonomy funds, village funds and zakat on poverty levels in Aceh Province in the short and long term. The method used is the ARDL Panel by analyzing data from 23 districts/cities in Aceh Province during the 2015-2022 period. The estimation results show that the special autonomy fund variable has a negative and significant effect on the poverty level in Aceh Province in the short term, but does not have a significant effect in the long term. The village fund variable has a negative and significant effect on poverty in the short term, but is positive and significant in the long term. Zakat has a negative and significant effect on poverty levels both in the short and long term. The Aceh Provincial Government is expected to formulate special autonomy fund policy regulations in accordance with the provisions, be directed and measurable so that the use of special autonomy funds is more efficient, utilize village funds to increase sources of income, and encourage people to hand over zakat to official institutions so that poverty problems can be resolved. Keywords : Poverty rate, special autonomy fund, village fund, zakat.

Citation



    SERVICES DESK