PENILAIAN SIFAT ANTI BAKTERI EKSTRAK ETANOL DAUN BIDARA (ZIZIPHUS MAURITIANA LAM) TERHADAP TOKSISITAS DAN PERUBAHAN RANTAI KOKUS STREPTOCOCCUS MUTANS DARI ISOLAT PLAK ANAK DENGAN SEVERE EARLY CHILDHOOD CARIES | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

PENILAIAN SIFAT ANTI BAKTERI EKSTRAK ETANOL DAUN BIDARA (ZIZIPHUS MAURITIANA LAM) TERHADAP TOKSISITAS DAN PERUBAHAN RANTAI KOKUS STREPTOCOCCUS MUTANS DARI ISOLAT PLAK ANAK DENGAN SEVERE EARLY CHILDHOOD CARIES


Pengarang

INTAN AL ULYA PUTRI - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Dharli Syafriza - 197801292003122005 - Dosen Pembimbing I
Ayudia Rifki - 198808162014022001 - - - Dosen Pembimbing II



Nomor Pokok Mahasiswa

2013101010047

Fakultas & Prodi

Fakultas Kedokteran Gigi / Pendidikan Dokter Gigi (S1) / PDDIKTI : 12201

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Kedokteran Gigi., 2024

Bahasa

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Severe Early Childhood Caries (S-ECC) merupakan tingkatan karies yang lebih parah dibandingkan ECC yang terjadi pada anak usia 3-5 tahun dengan melibatkan lebih dari satu gigi. S-ECC disebabkan oleh ketidakseimbangan kolonisasi oral microbiome dengan Streptococcus mutans sebagai patogen utamanya. Panjang rantai Streptococcus mutans menandakan tingkat invasi yang dipengaruhi oleh mutasi genetik atau kondisi lingkungan dan kimia yang mengontrol komponen seluler. Ekstrak daun Bidara (Ziziphus mauritiana Lam) merupakan salah satu pengobatan alternatif berbahan alami yang memiliki sifat antibakteri dengan efek samping yang minimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui toksisitas dan perubahan rantai kokus Streptococcus mutans setelah direaksikan dengan ekstrak daun Bidara. Penelitian ini dibagi menjadi 5 kelompok yaitu ekstrak daun Bidara dalam konsentrasi 25%; 12,5%; 6,25%, kontrol negatif (akuades), dan kontrol positif (klorheksidin 0,2%) dengan waktu inkubasi 24 jam. Penilaian toksisitas Streptococcus mutans dibaca dengan Spektrofotometer, dan perubahan rantai kokus pada Streptococcus mutans diamati menggunakan mikroskop. Analisis data menggunakan uji Kruskal-wallis. Hasil penelitian menunjukan terdapat perbedaan yang signifikan antara ekstrak daun Bidara dan kontrol negatif (akuades). Nilai toksik paling baik terdapat pada ekstrak daun Bidara konsentrasi 6,25% dengan waktu inkubasi 24 jam dan adanya perubahan rantai kokus pada Streptococcus mutans setelah direaksikan dengan ekstrak daun Bidara pada konsentrasi 25%.

Severe Early Childhood Caries (S-ECC) was a level of dental decay more severe than Early Childhood Caries (ECC), occurred in children aged 3-5 years and involved more than one tooth. S-ECC was caused by an imbalance in the colonization of the oral microbiome, with Streptococcus mutans as its primary pathogen. The chain length of Streptococcus mutans indicated the level of invasion influenced by genetic mutations or environmental and chemical conditions that regulated cellular components. Bidara leaf extract (Ziziphus mauritiana Lam) was one of the alternative treatments made from natural ingredients known for its antibacterial properties with minimal side effects. This study aimed to determine the toxicity and changes in the cocci chain of Streptococcus mutans after being exposed to Bidara leaf extract. The study was divided into 5 groups: Bidara leaf extract at concentrations of 25%; 12,5%; 6,25%, a negative control (aquades), and a positive control (chlorhexidine 0,2%) with a 24 hour incubation period. Toxicity assessment of Streptococcus mutans used a Spectrophotometer, and Changes in the cocci chain of Streptococcus mutans were observed by a microscope. Data analysis was performed using the Kruskal-Wallis test. The results showed there was significant difference between Bidara leaf extract and the control negative (aquades). The best toxic value was found in Bidara leaf extract at a concentration of 6.25% with a 24 hour incubation period, and changes in the cocci chain of Streptococcus mutans were observed after being exposed to Bidara leaf extract at a concentration of 25%.

Citation



    SERVICES DESK