Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
PERTANGGUNGJAWABAN PERUSAHAAN LOGISTIK ATAS KERUGIAN PENGGUNA JASA AKIBAT TERBAKARNYA TRUK PENGANGKUT (SUATU PENELITIAN PADA PT. SEULAWAH CARGO EXPRESS DI BANDA ACEH)
Pengarang
ADE MEUTHIA FADHILAH PASE - Personal Name;
Dosen Pembimbing
T. Haflisyah - 196709081994021001 - Dosen Pembimbing I
Nomor Pokok Mahasiswa
2003101010237
Fakultas & Prodi
Fakultas Hukum / Ilmu Hukum (S1) / PDDIKTI : 74201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Hukum., 2024
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Perjanjian pengiriman harus memenuhi syarat sahnya perjanjian sesuai Pasal 1320 KUH Perdata. Dalam pengiriman barang perjanjiannya dibuat oleh pihak pengangkut sehingga bentuk, isi dalam perjanjian beserta ketentuan-ketentuan dibuat oleh pihak pengangkut, dan telah dibakukan oleh pihak pengangkut maka perjanjian tersebut adalah perjanjian baku. Pelaksanaan perjanjian pengiriman barang tidak selalu berjalan dengan lancar, seperti halnya yang terjadi pada jasa pengiriman barang PT. Seulawah Cargo Express, terjadi peristiwa kebakaran pada 12 Juni 2023 pada pukul 04.30 WIB. Peristiwa tersebut menghanguskan 2 (dua) truk pengangkut dimana salah satu truk tersebut berisikan 87 (delapan puluh tujuh) barang kiriman dari pengguna jasa.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor penyebab terjadinya kerugian pengguna jasa, untuk mengetahui pertanggungjawaban hukum PT. Seulawah Cargo Express terhadap pengguna jasa atas terbakarnya truk pengangkut PT. Seulawah Cargo Express dan untuk mengetahui upaya penyelesaian ganti rugi oleh pihak perusahaan jasa pengangkutan terhadap kerusakan barang pengguna jasa oleh PT. Seulawah Cargo Express.
Dalam penulisan penelitian hukum ini menggunakan metode yuridis empiris yaitu penelitian menggunakan teknik analisis data kualitatif yang dilakukan dengan melihat dan memperhatikan fakta yang ada di lapangan dan digabungkan dengan sumber data dalam penelitian ini ialah berupa data primer, sekunder, dan tersier. Kemudian hasil analisis dipaparkan dengan pendekatan deskriptif.
Berdasarkan hasil analisis penelitian di lapangan menunjukkan bahwa faktor penyebab kerugian pengguna jasa diakibatkan kesalahan pihak PT. Seulawah Cargo Express yang tidak melakukan bongkar muat secara cepat sehingga mengakibatnya terjadinya wanprestasi oleh pihak PT. Seulawah Cargo Express, dalam hal ini PT. Seulawah Cargo Express bertanggung jawab kepada pihak pengguna jasa sesuai dengan prinsip tanggung jawab fault liability, dan upaya yang dilakukan oleh PT. Seulawah Cargo Express dalam menyelesaikan perkara ini adalah dengan menggunakan cara negoisasi, dengan memberikan ganti kerugian sebesar 30% dari total harga barang kiriman pengguna jasa
Diharapkan kepada pengguna jasa memilih perusahaan pengangkutan yang berkompeten dalam mengirimkan barang kirimannya, kepada pihak pengangkutan tidak melakukan penundaan bongkar muat barang yang dapat mengakibatkan kerugian, dan dalam memberikan ganti rugi seharusnya diberikan sebesar harga barang kiriman pengguna jasa karena penyebab kerugian yang dialami pengguna jasa adalah karena kesalahan dari pihak PT. Seulawah Cargo Express.
The delivery agreement must meet the requirements for the validity of the agreement in accordance with Article 1320 of the Civil Code. When shipping goods, the agreement is made by the carrier so that the form, contents of the agreement and the provisions are made by the carrier, and have been standardized by the carrier, then the agreement is a standard agreement. The implementation of goods delivery agreements does not always run smoothly, as is the case with the PT goods delivery service. Seulawah Cargo Express, a fire occurred on June 12 2023 at 04.30 a.m. This incident burned 2 (two) transport trucks, one of which contained 87 (eighty seven) goods sent from service users. The purpose of this research is to determine the factors that cause losses to service users, to determine the legal liability of PT. Seulawah Cargo Express towards service users for the burning of PT trucks carrying them. Seulawah Cargo Express and to find out efforts to resolve compensation by the transportation service company for damage to service users' goods by PT. Seulawah Cargo Express. In writing this legal research, we use empirical juridical methods, namely research using qualitative data analysis techniques which are carried out by looking at and paying attention to facts in the field and combined with data sources in this research, namely primary, secondary and tertiary data. Then the results of the analysis are presented using a descriptive approach. Based on the results of research analysis in the field, it shows that the factors causing losses to service users are caused by errors on the part of PT. Seulawah Cargo Express did not carry out loading and unloading quickly, resulting in a default by PT. Seulawah Cargo Express, in this case PT. Seulawah Cargo Express is responsible to service users in accordance with the principle of responsibility fault liability, and the efforts made by PT. Seulawah Cargo Express in resolving this case is by using negotiation methods, by providing compensation of 30% of the total price of the goods sent by the service user. It is hoped that service users choose a transport company that is competent in sending their consignments, that transport parties do not delay loading and unloading of goods which could result in losses, and in providing compensation they should be given the price of the goods sent by the service user because the cause of the loss experienced by the service user is due to error on the part of PT. Seulawah Cargo Express.
TANGGUNG JAWAB PT. INDAH LOGISTIK CARGO TERHADAP RUSAK DAN HILANGNYA BARANG KIRIMAN (SUATU PENELITIAN DI KOTA BANDA ACEH) (FARAH RIEZA, 2019)
TANGGUNG JAWAB PERUSAHAAN ANGKUTAN TERHADAP PENGIRIMAN BARANG MENGGUNAKAN JASA ANGKUTAN PENUMPANG (SUATU PENELITIAN DI KOTA BANDA ACEH) (Muhibur Rahman, 2018)
PELAYANAN JASA ANGKUTAN TRUK PADA CV. MUFAKAT EXPRESS BANDA ACEH (Iswandar, 2024)
PENGARUH KUALITAS LAYANAN JASA LOGISTIK TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS PELANGGAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE STRUCTURAL EQUATION MODELING (STUDI KASUS : JNE EXPRESS BANDA ACEH) (Sarmila Putri, 2018)
TANGGUNG JAWAB PERUSAHAAN JASA PENGIRIMAN TERHADAP WANPRESTASI RUSAKNYA BARANG (SUATU PENELITIAN DI PT GLOBAL JET EXPRESS/J&T EXPRESS BANDA ACEH) (CUT FAZIA JUNINA, 2022)