Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
PERBANDINGAN UJI DIAGNOSTIK ENEMA BARIUM DENGAN POTONG BEKU PADA PENDERITA HIRSCHSPRUNG’S DISEASE DI BAGIAN BEDAH RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH
Pengarang
Muhammad Rizky - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1107101010090
Fakultas & Prodi
Fakultas Kedokteran / Pendidikan Dokter (S1) / PDDIKTI : 11201
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Kedokteran., 2015
Bahasa
Indonesia
No Classification
1
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Hirschsprung’s Disease (HD) adalah salah satu kelainan kongenital persarafan saluran cerna yang menjadi penyebab utama obstruksi usus dan kasus kegawatdaruratan pada anak. Kelainan ini sering terdiagnosis pada masa neonatus dengan gejala awal distensi abdomen, keterlambatan pengeluaran mekonium, dan muntah hijau. Diagnosis ditegakkan salah satunya dengan pemeriksaan radiologi enema barium dan patologi anatomi potong beku. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan perbandingan nilai diagnostik enema barium dengan potong beku yang dibandingkan dengan potong permanen jaringan operasi. Penelitian ini merupakan penelitian analitik potong lintang dengan pendekatan retrospektif yang dilakukan dengan mengambil data anamnesis, pemeriksaan fisik, hasil pemeriksaan enema barium, potong beku, dan potong permanen dari rekam medik penderita HD yang dirawat di RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Sampel berjumlah 40 anak yang dianalisis menggunakan analisis chi-square dan statistik Kappa. Hasil penelitian didapatkan parameter diagnostik enema barium yaitu nilai sensitivitas, spesifisitas, nilai prediksi positif (NPP), nilai prediksi negatif (NPN), rasio kemungkinan positif (RKP), rasio kemungkinan negatif (RKN), dan akurasi secara berurutan yaitu 95,5%, 50%, 70%, 90%, 95,5:50, 4,5:50, dan 75%. sedangkan potong beku yaitu 95,5%, 77,8%, 84%, 93,3%, 95,5:22,2, 4,5:77,8, dan 87,5%. (p
Tidak Tersedia Deskripsi
KORELASI BARIUM ENEMA DAN BARIUM RETENSI UNTUK MENDIAGNOSIS PENYAKIT HIRSCHPRUNG DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (dr. Haji Ifradin Pinem, 2019)
PROFIL PENDERITA PENYAKIT HIRSCHSPRUNG DI RUMAH SAKIT DR. ZAINOEL ABIDIN DAN RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK BANDA ACEH (Nasrizarni, 2014)
PENGARUH TRANSANAL ENDORECTAL PULL THROUGH TERHADAP FUNGSI DEFEKASI PASIEN HIRSCHSPRUNG DI RUMAH SAKIT UMUM DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (dr. Syairodhi, 2023)
PERSEPSI PERAWAT TENTANG KEPUASAN KERJA DALAM PENERAPAN BERTAHAP STATUS BADAN LAYANAN UMUM (BLU) DI RUANG BEDAH, PENYAKIT DALAM, PARU, SYARAF DAN THT/MATA RUMAH SAKIT UMUM DAERAHRNDR.ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH 2010 (Murni, 2022)
PERKEMBANGAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN TAHUN 1979-2016 (Fitriana Dewinta, 2017)