STUDI PROSES DAUR ULANG TELEPON GENGGAM | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

STUDI PROSES DAUR ULANG TELEPON GENGGAM


Pengarang

Mirza Wira Nugraha - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

0104102010068

Fakultas & Prodi

Fakultas Teknik / Teknik Mesin (S1) / PDDIKTI : 21201

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Teknik., 2008

Bahasa

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Perkembangan inovasi dibidang teknologi dan kebutuhan pasar mempercepat laju penggantian telepon genggam yang mengakibatkan peningkatan sampah elektronik. Pembuangan telepon genggam dapat menimbulkan permasal ahan lingkungan karena komponen-komponen telepon genggam terbuat dari material-material yang mengandung bahan-bahan kimia berbahaya dan beracun. Penulisan tugas akhir ini bertujuan untuk menganalisa proses daur ulang sampah telepon genggam berdasarkan hasil studi dari bebera pa literatur. Penulisan tugas akhir ini dibatasi pada analisa proses daur ulang telepon genggam. Hasil analisa proses daur ulang telepon genggam yang dikembangkan oleh Cui dan Forssberg hanya memfokuskan pada proses pemisahan secara mekanik. Daur ulang yang dikembangkan oleh Tohka dan Lehto memfokuskan pada proses pemisahan yang meliputi pemi sahan secara mekanik dan secara thermal. United Nations Environment Program me (UNE P) mengembangkan proses daur ulang yang meliputi proses pembongkaran, proses pemisahan dan proses recovery serta manajemen pengelolaan bahan-bahan kimia berbahaya dan beracun yang terkandung pada telepon genggam. Berdasarkan hasil analisa dapat dikembangkan langkah-langkah proses daur ulang yang meliputi proses collection, proses testing/sorting, proses pembongkaran, proses pemisahan dan proses recovery. Namun diperlukan penelitian langsung untuk mengetahui proses daur ulang telepon genggam secara lebih detail.

Kata kunci : telepon genggam, daur ulang

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK