Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
GAMBARAN PENGETAHUAN NARAPIDANA LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III LHOKNGA TERHADAP PENYELAMATAN DIRI SAAT KEBAKARAN
Pengarang
Fashiha Qurrotul Aini - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Zafrullah Khany Jasa - 197012221999031002 - Dosen Pembimbing I
Meilya Silvalila - 198305222015042001 - Dosen Pembimbing I
Nomor Pokok Mahasiswa
2007101010020
Fakultas & Prodi
Fakultas Kedokteran / Pendidikan Dokter (S1) / PDDIKTI : 11201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Kedokteran., 2023
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Lembaga pemasyarakatan (Lapas) adalah tempat yang digunakan untuk melaksanakan pembinaan narapidana dan anak didik pemasyarakatan. Dalam catatan tiga tahun terakhir dari 2022 ini sebanyak tiga belas Lembaga Pemasyarakatan terbakar. Penyelamatan diri saat kebakaran merupakan usaha yang dilakukan seseorang untuk terbebas dari kondisi darurat bencana kebakaran dengan cara paling tepat dan cepat. Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran pengetahuan narapidana Lembaga pemasyarakatan kelas III Lhoknga terhadap penyelamatan diri saat terjadi kebakaran. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan desain cross sectional. Sampel pada penelitian ini adalah narapidana Lembaga Pemasyarakatan kelas III Lhoknga, Aceh Besar dengan jumlah sampel sebanyak 71 orang yang diambil dengan teknik simple random sampling. Penelitian ini menyimpulkan bahwa 100% responden perempuan memiliki pengetahuan baik, 100% responden pada kelompok usia 17-25 tahun, kelompok usia 56-65 tahun, kelompok usia >65 tahun memiliki pengetahuan baik, 100% responden pada kelompok tidak sekolah, tamat SD dan tamat SMP memiliki pengetahuan baik, 100% responden dari kelompok petani/buruh, nelayan, IRT/ Pensiunan/tidak bekerja, lainnya (mahasiswa) memiliki pengetahuan baik dan 100% responden pada kelompok >2 sumber informasi yang didapat memiliki pengetahuan baik terhadap penyelamatan diri saat terjadi kebakaran di Lembaga Pemasyarakatan. Penelitian ini merekomendasikan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Lembaga Pemasyarakatan kelas III Lhoknga untuk memberikan sosialisasi dan pelatihan kesiapsiagaan terhadap bencana didalam Lembaga Pemasyarakatan.
Correctional institutions (Lapas) are places used to carry out training for prisoners and correctional students. In the last three years, from 2022, thirteen correctional institutions burned down. Self-rescue during a fire is an effort made by a person to escape the emergency situation of a fire disaster in the most appropriate and quickest way. This research aims to describe the knowledge of prisoners at Class III Lhoknga Penitentiary regarding self-rescue when a fire occurs. This research is a quantitative descriptive study with a cross sectional design. The sample in this study were inmates at the Class III Lhoknga Penitentiary, Aceh Besar with a total sample of 71 people taken using a simple random sampling technique. This study concluded that 100% of female respondents had good knowledge, 100% of respondents in the 17-25 year age group, 56-65 year age group, >65 year age group had good knowledge, 100% of respondents in the no school group, completed elementary school and after graduating from junior high school have good knowledge, 100% of respondents from the group of farmers/laborers, fishermen, domestic workers/retired/not working, others (students) have good knowledge and 100% of respondents in the group >2 sources of information obtained have good knowledge of self-preservation when A fire broke out at the Penitentiary. This research recommends that the Ministry of Law and Human Rights of the Republic of Indonesia, the Regional Disaster Management Agency and the Class III Lhoknga Penitentiary provide socialization and training on disaster preparedness within the Penitentiary.
PENEMPATAN NARAPIDANA ANAK DENGAN NARAPIDANARNDEWASA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIIRNLHOKNGA (MUHAMMAD QAMARUL AKHYAR, 2021)
PEMBINAAN NARAPIDANA NARKOTIKA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS II A SIBOLGA (Sammia Habibi Sitanggang, 2020)
HUBUNGAN ANTARA SELF-COMPASSION DENGAN KESEPIAN PADA NARAPIDANA PEREMPUAN DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN (ISRA AJRIA, 2021)
GAMBARAN KESEHATAN MENTAL NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS IIA BANDA ACEH TAHUN 2012 (Ali Zikri, 2023)
GAMBARAN KESEHATAN MENTAL NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS IIA BANDA ACEH TAHUN 2012 (Ali Zikri, 2014)