Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN MENGGUNAKAN MODEL BUILDER ARCGIS (STUDI KASUS: KOTA LANGSA)
Pengarang
Muhammad Ridha Maulana - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Muslim - 197311181999031001 - Dosen Pembimbing I
Muhammad Rusdi - 197704012006041001 - Dosen Pembimbing II
Nomor Pokok Mahasiswa
1908107010058
Fakultas & Prodi
Fakultas MIPA / Informatika (S1) / PDDIKTI : 55201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas mipa., 2023
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Penggunaan lahan di Indonesia terus mengalami perubahan dari waktu ke waktu. Perubahan penggunaan lahan terjadi seiring dengan pertumbuhan jumlah penduduk yang juga berdampak langsung pada meningkatnya kebutuhan lahan. Kota Langsa adalah salah satu Kota yang berada di Provinsi Aceh. Sejak statusnya berubah menjadi Kotamadya pada tahun 2001, Kota Langsa mulai mengalami perubahan penggunaan lahan yang begitu pesat. Pembuatan peta perubahan penggunaan lahan dilakukan secara bertahap, diantaranya meliputi analisis overlay, penambahan field, perhitungan tabel informasi luas perubahan yang terjadi dan reklasifikasi. Proses ini dilakukan secara bertahap sehingga membutuhkan banyak waktu serta kemungkinan terdapat tahapan yang terlewat ataupun berulang. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah membuat sistem yang dirancang menggunakan model builder untuk mengidentifikasi dan memetakan perubahan bentuk serta luas penggunaan lahan yang terjadi di Kota Langsa dalam kurun waktu 6 tahun yaitu tahun 2016 dan tahun 2022. Perubahan penggunaan lahan di Kota Langsa dari tahun 2016 sampai tahun 2022 terjadi peningkatan dan ada juga yang menunjukkan penurunan luas penggunaan lahan. Untuk luas lahan yang bertambah yaitu, mangrove sebesar 4 ha, perkebunan sebesar 133 ha, Sungai sebesar 4,4 ha, sawah sebesar 1 ha, waduk sebesar 0,15 ha dan sistem pengolahan air limbah sebesar 0,2 ha. Untuk luas lahan yang berkurang yaitu perikanan sebesar 6 ha dan industri sebesar 0,4 ha. Evaluasi sistem juga dilakukan dengan membandingkan hasil dari proses yang dilakukan menggunakan model builder dan tanpa menggunakan model builder. Manfaat dan kelebihan menggunakan model builder yaitu bisa memproses data dengan lebih cepat dan efektif dalam memudahkan pengguna, karena semua tahapan dijalankan secara otomatis tanpa harus melakukan proses tahapan satu per satu setiap ingin melakukan proses perubahan penggunaan lahan.
Kata Kunci: Perubahan Penggunaan Lahan, Model Builder, Kota Langsa.
Land use in Indonesia continues to change over time. Land use changes occur along with population growth which also has a direct impact on increasing land needs. Langsa City is one of the cities in Aceh Province. Since its status changed to Municipality in 2001, Langsa City began to experience rapid land use change. The creation of the land use change map was carried out in stages, including overlay analysis, addition of fields, calculation of information tables on the extent of changes that occurred and reclassification. This process is carried out in stages so that it takes a lot of time and there may be stages that are missed or repeated. Therefore, the purpose of this research is to create a system designed using a model builder to identify and map changes in the shape and extent of land use that occurred in Langsa City within 6 years, namely from 2016 to 2022. Land use changes in Langsa City from 2016 to 2022 have increased and some have shown a decrease in land use area. For the increased land area, mangrove by 4 ha, plantation by 133 ha, river by 4.4 ha, rice field by 1 ha, reservoir by 0.15 ha and waste water treatment system by 0.2 ha. For the reduced land area, namely aquaculture by 6 ha and industry by 0.4 ha. System evaluation was also conducted by comparing the results of the process using the tool and without using the tool. The benefits and advantages of using Model Builder include its ability to process data more quickly and effectively, making it easier for users. All stages are executed automatically without having to manually conduct each step separately whenever there is a need to process land use changes. Keyword: Land Use Changes, Model Builder, Langsa City.
ANALISA PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN PASCA TSUNAMI DI KOTA BANDA ACEH (STUDI KASUS DI KECAMATAN MEURAXA, KOTA BANDA ACEH) (Raisa Vonna Fatimah, 2014)
ANALISIS PERUBAHAN TATA GUNA LAHAN PESISIR TIMUR ACEH JAYA BERBASIS SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (SIG) (MUHAMMAD FADHIL ABDAL, 2024)
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI USULAN PANGKAT TENAGA AKADEMIK DI UNIVERSITAS SYIAH KUALA (Anhar Fitria, 2020)
PERANCANGAN WEBGIS INFORMASI OBJEK WISATA KABUPATEN ACEH BARAT MENGGUNAKAN ARCGIS ONLINE (Siti Nurabidah, 2022)
PENGARUH LAJU PERTUMBUHAN PENDUDUK TERHADAP PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN PERTANIAN DAN KEHUTANAN DI KOTA LANGSA (SITI RAHMATIKA, 2018)