Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
HUBUNGAN PROBLEMATIK PENGGUNAAN SMARTPHONE TERHADAP KUALITAS TIDUR SISWA SMA DI BANDA ACEH
Pengarang
INDIRA FELISHA - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
2012101010076
Fakultas & Prodi
Fakultas Keperawatan / Ilmu Keperawatan (S1) / PDDIKTI : 14201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Keperawatan., 2023
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Saat ini penggunaan smartphone pada remaja semakin meningkat, sehingga menyebabkan menurunnya kualitas tidur pada remaja. Hal tersebut menyebabkan remaja mengalami dampak negatif dari segi tumbuh kembangnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara problematik penggunaan smartphone terhadap kualitas tidur siswa kelas XI SMA Negeri 3 Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelatif dengan menggunakan desain cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah 364 siswa kelas XI SMA negeri 3 Banda Aceh, dan perolehan sampel sebanyak 190 siswa yang dipilih berdasarkan accidental sampling. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner Problematic Use of Mobile Phone (PUMP) untuk mengukur problematik penggunaan smartphone dan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI) untuk mengukur kualitas tidur. Hasil penelitian dianalisis menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya hubungan antara problematik penggunaan smartphone dengan kualitas tidur (ρ-value = 0,023) pada siswa kelas XI SMA Negeri 3 Banda Aceh. Maka dapat disimpulkan bahwa ada hubungan problematik penggunaan smartphone dengan kualitas tidur siswa kelas XI SMA Negeri 3 Banda Aceh. Direkomendasikan kepada pihak sekolah untuk bekerjasama dengan orang tua dalam mengoptimalkan pengawasan penggunaan smartphone pada siswa untuk mencapai kualitas tidur yang baik.
The prevalence of smartphone use among teenagers is on the rise, contributing to a decline in the quality of sleep among this demographic. This, in turn, might lead to adverse effects on teenagers' growth and development. This research aimed to investigate the relationship between problematic smartphone use and sleep quality among the second grade students of State Senior High School 3 of Banda Aceh. This study employed a descriptive correlational approach with a cross-sectional study design. With 364 students as the population members, a sample of 190 students were chosen through an accidental sampling technique. Data collection utilized the Problematic Use of Mobile Phone (PUMP) questionnaire to assess problematic smartphone use and the Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI) questionnaire to evaluate sleep quality. The analysis of research findings was conducted using the Chi-Square test, revealing a significant relationship between problematic smartphone use and sleep quality among the second grade students of State Senior High School 3 of Banda Aceh (ρ-value = 0.023). In conclusion, there was a notable relationship between smartphone use and the sleep quality of the students. Therefore, it is recommended that schools collaborate with parents to enhance supervision of students' smartphone use, aiming to improve the overall quality of their sleep.
HUBUNGAN PENGGUNAAN GADGET TERHADAP KUALITAS TIDUR PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA. (mr. kuhassan prapitak, 2025)
GAMBARAN KUALITAS TIDUR PADA ANAK USIA REMAJA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA DI BANDA ACEH (BAGAS SYAHFIKRI PRATAMA, 2025)
HUBUNGAN SLEEP HYGIENE DENGAN KUALITAS TIDUR PADA SISWA-SISWI SEKOLAH MENENGAH ATAS (Hilal Pryanda, 2017)
HUBUNGAN KUALITAS TIDUR DENGAN INDEKS MASSA TUBUH (IMT) SISWA DI SMA NEGERI 3 BANDA ACEH TAHUN 2024 (CUT NURFAJRI, 2025)
HUBUNGAN PENGGUNAAN LAMPU PADA SAAT TIDUR TERHADAP KUALITAS TIDUR PADA MAHASISWA UNIVERSITAS SYIAH KUALA (KEVIN TAUFIK RAMADHAN, 2021)