Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
TINGKAT STRES PADA LANSIA PENSIUNAN DI KECAMATAN SYIAH KUALA KOTA BANDA ACEH
Pengarang
Shinta Galuh Permata - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1912101010014
Fakultas & Prodi
Fakultas Keperawatan / Ilmu Keperawatan (S1) / PDDIKTI : 14201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Keperawatan., 2023
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Stres adalah reaksi tubuh terhadap situasi yang menimbulkan tekanan, perubahan, dan ketegangan emosi. Seseorang yang telah pensiun dapat menimbulkan stres, dimana tingkat stres dikategorikan menjadi normal, ringan, sedang, berat, dan sangat berat. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat tingkat stres pada lansia pensiunan di Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan desain cross sectional. Populasi pada penelitian ini yaitu para lanjut usia pensiunan dan berada di 10 desa Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh yaitu berjumlah 679 lansia pensiunan. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara Purposive Sampling yang berjumlah 253 responden dari 10 desa di Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner baku DASS 42 yang dikembangkan oleh Lovibond and Lovibond (1995). Hasil penelitian didapatkan bahwa tingkat stres pada lansia pensiunan di Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh berada dalam kategori ringan sebanyak 133 responden (52.6%). Disarankan kepada para lansia pensiunan agar mempersiapkan masa pensiunnya. Bagi tenaga kesehatan agar dapat memberikan edukasi tentang cara meminimalisir tingkat stress pasca pensiun. Bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat meneliti lebih lanjut tentang faktor-faktor yang dapat mempengaruhi tingkat stres pada lansia pensiunan.
Stress is the body's reaction to situations that cause pressure, change and emotional tension. Someone who has retired can cause stress, where the stress level is divided into normal, light, moderate, heavy and very heavy. In this study, it aimed at recognizing at the stress level of elderly retirees in Syiah Kuala district, Banda Aceh municipality. The type of research used was descriptive quantitative with a cross sectional design. The population in this study were elderly retirees and located in 10 villages in Syiah Kuala district, Banda Aceh municipality, totaling 679 elderly retirees. The sampling was carried out using purposive sampling, with the total of respondents was 253 from 10 villages in Syiah Kuala district, Banda Aceh municipality. The data collection technique used the standard DASS 42 questionnaire developed by Lovibond and Lovibond (1995). The research results showed that the stress level of retired elderly people in Syiah Kuala district, Banda Aceh municipality was in the light category as many as 133 respondents (52.6%). It is recommended for retired seniors prepare for their retirement. For health workers, it is essential to provide some education on how to minimize stress levels after retirement. It is expected that future researchers are going to able to examine further the factors that can influence stress levels in retired elderly people.
PERBEDAAN GEJALA KECEMASAN PADA LANSIA PENSIUNAN YANG BEKERJA DAN TIDAK BEKERJA DI BANDA ACEH (SISKA HANDAYANI, 2019)
HUBUNGAN MANAJEMEN STRES DENGAN KUALITAS HIDUP LANSIA DI GAMPONG PEUNITI KECAMATAN BAITURRAHMAN BANDA ACEH TAHUN 2012 (Cut Yuslia, 2014)
TINGKAT STRES LANSIA YANG TINGGAL DI UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS (UPTD) PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA BELAI KASIH KABUPATEN BIREUEN TAHUN 2009 (saumalina, 2023)
HUBUNGAN MANAJEME N STRES DENGAN KUALITAS HIDUP LANSIA DI GAMPONG PEUNITI KECAMATAN BAITURRAHMANRNBANDA ACEH TAHUN 2012 (Cut Yuslia, 2023)
GAMBARAN TINGKAT KESEPIAN DAN KUALITAS HIDUP LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI KOTA BANDA ACEH (Rizki Hadiyati, 2023)