PERBANDINGAN EFEKTIVITAS EKSTRAK KULIT BUAH MANGGIS (GARCINIA MANGOSTANA) EKSTRAK TOMAT (LYCOPERSICUM ESCULENTUM M) DAN KOMBINASINYA TERHADAP JUMLAH SEL SPERMATOGENIK TIKUS (RATTUS NORVEGICUS) STRAIN WISTAR HIPERKOLESTEROLEMIK | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

PERBANDINGAN EFEKTIVITAS EKSTRAK KULIT BUAH MANGGIS (GARCINIA MANGOSTANA) EKSTRAK TOMAT (LYCOPERSICUM ESCULENTUM M) DAN KOMBINASINYA TERHADAP JUMLAH SEL SPERMATOGENIK TIKUS (RATTUS NORVEGICUS) STRAIN WISTAR HIPERKOLESTEROLEMIK


Pengarang

Auliadi Anshar - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

1107101010040

Fakultas & Prodi

Fakultas Kedokteran / Pendidikan Dokter (S1) / PDDIKTI : 11201

Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Kedokteran., 2014

Bahasa

Indonesia

No Classification

1

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK
Perkembangan ekonomi dan kemajuan teknologi informasi menyebabkan terjadinya perubahan gaya hidup pada masyarakat, termasuk pada pola konsumsi makanan. Konsumsi makanan yang tinggi akan kolesterol merupakan salah satu faktor yang memengaruhi infertil atau tidak infertilnya seseorang melalui jalur sintesis radikal bebas. Infertilitas masih menjadi suatu permasalahan yang perlu perhatian lebih dalam penanganannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menilai dan membandingkan efektivitas dari pemberian terapi ekstrak kulit buah manggis, ekstrak tomat, dan kombinasinya terhadap jumlah sel-sel spermatogenik tikus putih hiperkolesterolemik. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimental menggunakan rancangan post test only control group design dengan subjek penelitian berupa tikus Rattus norvegicus strain Wistar sebanyak 30 ekor. Subjek penelitian diberi perlakuan selama 60 hari, kemudian dikorbankan untuk diambil organ testisnya perihal pembuatan preparat histopatologi. Pada pemeriksaan histopatologi, masing-masing sel-sel spermatogenik akan dinilai kuantitasnya untuk kemudian dibandingkan antar kelompok perlakuan. Hasil perhitungan akan dianalisis menggunakan uji ANOVA satu arah dan dilanjutkan dengan uji Berganda Duncan untuk melihat signifikansi perbandingan antar kelompok perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada kelompok pemberian pakan tinggi kolesterol (KP) terjadi penurunan pada jumlah sel spermatogonia, dan sel spermatosit primer berdasarkan rata-ratanya, namun tidak pada sel spermatid. Jumlah sel spermatogonia, dan sel spermatosit primer mengalami peningkatan kembali pada kelompok perlakuan pemberian pakan tinggi kolesterol secara bersamaan dengan pemberian simvastatin (K4), ekstrak kulit buah manggis (K1), ekstrak tomat (K2), dan kombinasi ekstrak (K3). Kesimpulan penelitian ini adalah bahwa pemberian ekstrak kulit buah manggis (Garcinia mangostana), ekstrak tomat (Lycopersicum esculentum Mill), kombinasi kedua ekstrak, dan simvastatin dapat meningkatkan jumlah sel spermatogonia dan sel spermatosit primer testis tikus Rattus norvegicus setelah diberi pakan hiperkolesterolemik (p0.05). Dimana pemberian kombinasi ekstrak lebih baik secara nyata bila dibandingkan dengan terapi tunggal ekstrak.
Kata Kunci: Ekstrak kulit buah manggis, ekstrak tomat, sel-sel spermatogenik




ABSTRACT
The economic development and technology advancement is causing change in lifestyle on people including food consumption pattern. The consumption of high cholesterol food is one of the factor that influencing infertility of a person through free radical synthesis. Infertility still become a problem that need more attention in the treatment. The purpose of this research is to measure and compare the effectivity of single therapy administration of mangosteen peel extract, tomato extract, and combination of both to the amount of hypercholesterolemik white mice’s spermatogenic cells. This research is using experimental research with posttest only control group design, the subject of this research are 30 Rattus norvegicus with Wistar strain rats. The subject were gave the treatment for 60 days, and then sacrificed to take the testicle for making histopathology slide. On histopathology examination, each cell will be count and then compared between the treatment groups. The result analyzed using one way ANOVA and continued with Post Hoc Bonferroni test to see the significance of the comparison between the treatment groups. The result show that in high cholesterol feeding group (KP) is having reduced amount of spermatogonia cell and primary spermatogonia cell based on the average, but not on the amount of spermatid cell. The amount of spermatogonia cell and primary spermatocyte cell is increased again on high cholesterol feeding group with simultaneous distribution of simvastatin (K4), mangosteen skin extract (K1), tomato extract (K2), and combination extract (K3). The conclusion of this research is that distribution of mangosteen skin extract (Garciana mangostana), tomato extract (Lycopersicum esculentum Mill), combination of both extracts, and simvastatin can increase the amount of spermatogonia cell and primary testicular spermatocyte cell of Rattus norvegicus after given with hypercholesterolemic feed (p0.05). Which the giving of combination extract is realistically better than single extract treatment.
Keywords: Mangosteen skin extract, tomato extract, spermatogenic cells

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK