MENGEMBANGKAN NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK USIA DINI MELALUI METODE BERCERITA DI PAUD NUR MISHQI COT SURUY ACEH BESAR | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

MENGEMBANGKAN NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK USIA DINI MELALUI METODE BERCERITA DI PAUD NUR MISHQI COT SURUY ACEH BESAR


Pengarang

Evi Susanti - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Taat Kurnita Yeniningsih - 197101201998032001 - Dosen Pembimbing I
Rosmiati - 198211022016012101 - Dosen Pembimbing II
Yuhasriati - 196612311991022001 - Penguji



Nomor Pokok Mahasiswa

1606104210075

Fakultas & Prodi

Fakultas KIP / PG PAUD (S1) / PDDIKTI : 86207

Penerbit

Banda Aceh : Fakultas KIP PG PAUD (S1)., 2023

Bahasa

Indonesia

No Classification

372.21

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Mengembangkan nilai agama dan moral merupakan mengembangkan budi pekerti seseorang, sikap baik dan sopan, dan kemauan melaksanakan ajaran agama dalam kehidupan sehari-hari. Dalam penelitian ini nilai agama dan moral yang dikembangkan adalah meniru gerakan shalat dengan urutan yang benar, membaca doa sebelum dan/atau sesudah melakukan sesuatu, mengenal perilaku baik/sopan, serta mengucap salam dan membalas salam. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan nilai agama dan moral anak usia dini melalui metode bercerita di PAUD Nur Mishqi Cot Suruy Aceh Besar. Metode bercerita merupakan salah satu metode pembelajaran bagi anak usia dini guna mengembangkan nilai agama dan moral anak usia 4-5 tahun, dengan menggunakan media boneka tangan. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah anak usia 4-5 tahun di TK A As- Salam PAUD Nur Mishqi. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi dan unjuk kerja. Hasil penelitian diperoleh selama 3 siklus menunjukkan bahwa nilai agama dan moral anak usia 4-5 tahun berkembang sangat baik (BSB). Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa mengembangkan nilai agama dan moral anak usia dini dapat dilakukan melalui metode bercerita dengan boneka tangan. Selama bercerita peneliti mengajak anak duduk dilingkaran, peneliti memperagakan isi dalam cerita, mengajukan pertanyaan kepada anak mengenai isi cerita yang dibacakan.

Kata Kunci: Nilai Agama dan Moral, Anak Usia Dini, Metode Bercerita.

Developing religious and moral values is developing one's character, good and polite attitude, and the willingness to carry out religious teachings in everyday life. In this study the religious and moral values that were developed were imitating prayer movements in the correct order, reading prayers before and/or after doing something, recognizing good/polite behavior, and greeting and returning greetings. This study aims to develop religious and moral values for early childhood through the storytelling method at Nur Mishqi Pre School Cot Suruy Aceh Besar. The storytelling method is a learning method for early childhood to develop religious and moral values for children aged 4-5 years, using hand puppets as media. This research is a classroom action research. The subjects in this study were children aged 4-5 years at Kindergarten A As-Salam at Nur Mishqi Pre School. Data collection is done by observation and performance techniques. The research results obtained for 3 cycles show that the religious and moral values of children aged 4-5 years are developing very well (BSB). It can be concluded from this study that developing religious and moral values for early childhood can be done through the storytelling method with hand puppets. While telling the story, the researcher invites the children to sit in a circle, the researcher demonstrates the contents of the story, asks questions to the children about the contents of the story being read. Keywords: Religious and Moral Values, Early Childhood, Storytelling Method.

Citation



    SERVICES DESK