KESIAPAN SISWA DALAM PENERAPAN KURIKULUM MERDEKA PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI DI SMA NEGERI 3 BANDA ACEH | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

KESIAPAN SISWA DALAM PENERAPAN KURIKULUM MERDEKA PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI DI SMA NEGERI 3 BANDA ACEH


Pengarang

Sriwahyuni - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Ismul Huda - 196810281994031004 - Dosen Pembimbing I
Basri Effendi - 198304212015041002 - Dosen Pembimbing II



Nomor Pokok Mahasiswa

1606103010011

Fakultas & Prodi

Fakultas KIP / Pendidikan Biologi (S1) / PDDIKTI : 84205

Subject
Penerbit

Banda Aceh : Fakultas FKIP., 2023

Bahasa

Indonesia

No Classification

375

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Sri Wahyuni (2023). Kesiapan Siswa Dalam Penerapan Kurikulum Merdeka Pada Pembelajaran Biologi Di SMA Negeri 3 Banda Aceh
Meningkatkan mutu pendidikan dan menyiapkan kualitas SDM yang mampu menghadapi persaingan global, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia mengeluarkan kebijakan baru terkait perubahan kurikulum 2013 menjadi kurikulum merdeka. Implementasi kurikulum merdeka di SMA Negeri 3 Banda Aceh masih mengalami kendala. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesiapan siswa pada indikator kemandirian belajar, prefernsi belajar, kebiasaan belajar dan keterampilan komputer. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 3 Banda Aceh. Sampel pada penelitian ini yaitu siswa kelas XI yang berjumlah 130 orang. Metode penelitian ini adalah metode analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Parameter yang diukur pada penelitian ini yaitu indikator kemandirian belajar, preferensi belajar, kebiasaan belajar, dan keterampilan komputer. Hasil penelitian menunjukan bahwa kesiapan siswa dalam penerapan kurikulum merdeka pada pembelajaran biologi di SMA Negeri 3 Banda Aceh pada indikator ketrampilan komputer siap. Sedangkan indikator kemandirian belajar, preferensi belajar, dan kebiasaan belajar tidak siap, dan butuh sedikit peningkatan.
Kata Kunci: Pembelajaran Biologi, Kesiapan Siswa SMA, Kurikulum Merdeka

Sri Wahyuni (2023). Readiness of Students in Applying the Independent Curriculum in Biology Learning at SMA Negeri 3 Banda Aceh Improving the quality of education and preparing the quality of human resources capable of facing global competition, the Ministry of Education and Culture of the Republic of Indonesia issued a new policy related to changing the 2013 curriculum to an independent curriculum. The implementation of the independent curriculum at SMA Negeri 3 Banda Aceh is still experiencing problems. The purpose of this study was to determine student readiness on indicators of learning independence, study preferences, study habits and computer skills. This research was conducted at SMA Negeri 3 Banda Aceh. The sample in this study were 130 class XI students. This research method is a descriptive analysis method with a quantitative approach. The parameters measured in this study are learning independence indicators, learning preferences, study habits, and computer skills. The results showed that the readiness of students in implementing the independent curriculum in biology learning at SMA Negeri 3 Banda Aceh on the indicator of ready computer skills. Meanwhile the indicators for learning independence, study preferences, and study habits are not ready, and need a little improvement. Keywords: Learning Biology, Readiness of High School Students, Independent Curriculum

Citation



    SERVICES DESK