PENGARUH PENYEMPITAN JALAN (BOTTLENECK) TERHADAP KINERJA JALAN PADA JL. TEUKU NYAK ARIEF, DARUSSALAM | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    LAPORAN KERJA PRAKTEK

PENGARUH PENYEMPITAN JALAN (BOTTLENECK) TERHADAP KINERJA JALAN PADA JL. TEUKU NYAK ARIEF, DARUSSALAM


Pengarang

Mar`atul Azizah - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Cut Mutiawa - - - Dosen Pembimbing I
Nurul Malahayati - 196911301998022001 - Penguji
Aklima - 198507022019032010 - Penguji



Nomor Pokok Mahasiswa

1804001010050

Fakultas & Prodi

Fakultas Teknik / Teknik Sipil (D3) / PDDIKTI : 22401

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Teknik Sipil (D3)., 2023

Bahasa

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK

Kemacetan adalah salah satu permasalahan dalam transportasi. Kemacetan
disebabkan oleh banyak faktor salah satunya jalan dengan kondisi bottleneck.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kinerja jalan akibat adanya
penyempitan badan jalan pada ruas Jalan Teuku Nyak Arief, Darussalam dengan
menggunakan PKJI 2014. Data yang dibutuhkan meliputi volume lalu lintas,
hambatan samping, dan geometrik jalan. Data diambil selama 3 (tiga) hari yaitu
hari Selasa 21 Februari 2023, Rabu 22 Februari 2023, dan Sabtu 25 Februari 2023
pada pukul 07.30 – 09.30 WIB, pukul 12.15 – 14.15 WIB dan pukul 17.00 – 19.00
WIB. Selanjutnya dilakukan pengolahan data untuk mendapatkan volume lalu
lintas, kelas hambatan samping, kapasitas, dan derajat kejenuhan. Hasil penelitian
didapat volume lalu lintas tertinggi pada hari Selasa sebesar 1.322,35 skr/jam
pada pukul 07.30 – 08.30 WIB dari jalur arah Pusat Kota ke Darussalam, pada
hari Rabu sebesar 1.446 skr/jam pada pukul 07.30 – 08.30 WIB dari jalur arah
Pusat Kota ke Darussalam, dan pada hari Sabtu sebesar 1.198, 45 skr/jam pada
pukul 18.00 – 19.00 WIB dari jalur arah Darussalam ke Pusat Kota. Kelas
hambatan samping tertinggi terjadi pada hari Sabtu sebesar 658,80. Kapasitas
tertinggi terjadi pada hari Selasa dan Sabtu sebesar 1.555,69 skr/jam jalur Pusat
Kota ke Darussalam. Sedangkan kondisi jalur menyempit terjadi pada hari Selasa
sebesar 1.354,32 skr/jam jalur Darussalam ke Pusat Kota. Derajat kejenuhan (DJ)
tertinggi kondisi jalur normal terjadi pada hari Rabu 22 Februari 2023 pukul 12.15
– 13.15 WIB jalur Darussalam ke Pusat Kota sebesar 0,91. Sedangkan kondisi
jalur menyempit terjadi pada hari Rabu 22 Februari 2023 pukul 07.30 – 08.30
WIB jalur Pusat Kota ke Darussalam sebesar 1,11. Hal ini menunjukkan kinerja
jalan lebih rendah daripada jalan kondisi normal karena pengaruh penyempitan
jalan.
Kata kunci : Kinerja jalan, bottleneck, derajat kejenuhan.

Citation



    SERVICES DESK