Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
MODEL MATEMATIKA TIPE SEIHR PENYEBARAN CORONA DISEASE (COVID-19)
Pengarang
SUHA AFRISHA - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1808101010051
Fakultas & Prodi
Fakultas MIPA / Matematika (S1) / PDDIKTI : 44201
Subject
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas mipa., 2023
Bahasa
Indonesia
No Classification
511.8
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
COVID-19 (coronavirus disease 2019) adalah penyakit infeksi pernapasan yang disebabkan oleh virus SARS-CoV2 yang mudah menular antar individu, virus ini mengakibatkan pandemi dan melanda hampir seluruh negara di dunia, pandemi ini menimbulkan kekhawatiran terhadap keadaan dunia dalam segala aspek kehidupan. Penelitian ini mengembangkan model sebelumnya terkait SARS-CoV2 dengan tipe SEIHR. Penambahan parameter yaitu melakukan habitual baik sebagai pencegahan, memisahkan kelas individu terinfeksi bergejala dan tidak bergejala hingga penambahan parameter tindak rawat inap sebagai penanggulangan infeksi pernapasan akibat virus SARS-CoV2. Model ini menghasilkan dua titik kesetimbangan, yaitu titik kesetimbangan endemik dan titik kesetimbangan bebas penyakit. Selanjutnya, dengan menggunakan matriks generasi selanjutnya didapati nilai (terlampir di versi pdf) < 1 untuk setiap tingkat individu. Telah dilakukan sembilan simulasi pada nilai parameter bergerak, yakni laju tindak physical distancing (terlampir di versi pdf) = 0.1,0.55,0.9 dengan laju memakai masker (terlampir di versi pdf) = 0.8,0.45,0.12 dan laju tidak memakai masker (terlampir di versi pdf) = 0.2,0.55,0.88. Berdasarkan perhitungan menggunakan nilai parameter tersebut, didapatkan nilai reproduksi dasar adalah (terlampir di versi pdf) < 1. Artinya, penyakit COVID-19 akan hilang dalam kurung waktu tertentu. Telah dilakukan analisa kestabilan sebanyak dua jenis yakni analisa kestabilan terhadap titik kesetimbangan bebas penyakit dan Analisa kestabilan terhadap titik kesetimbangan endemik guna mengetahui sistem adalah stabil. Hasil analisa didapatkan bahwa sistem stabil asimtotik untuk kedua jenis titik kesetimbangan tersebut. Ilustrasi pada simulasi model menunjukkan bahwa, semakin banyak individu yang memakai masker dan melakukan tindak social distancing maka, penyebaran infeksi COVID-19 akan semakin menurun, artinya akan menghilang dalam kurung waktu tertentu. Didukung dengan tindak habitual baik yakni dengan melakukan protokol kesehatan hingga melakukan tindak rawat inap (hospitalizer) jika diperlukan, maka akan banyak yang sembuh hingga penyebaran infeksi COVID-19 akan cepat menghilang.
COVID-19 (coronavirus disease 2019) is a respiratory infectious disease caused by the SARS-CoV2 virus which is easily transmitted between individuals, this virus has caused a pandemic and has hit almost all countries in the world, this pandemic has raised concerns about the world’s all aspects of life. This research develops a previous model related to SARS-CoV2 with the SEIHR type. Additional parameters, namely doing good habitual as prevention, separating symptomatic and asymptomatic infected individual classes to adding parameters for hospitalization as a response to respiratory infections due to the SARS-CoV2 virus. This model produces two equilibrium points, namely the endemic equilibrium point and the disease free equilibrium point. Furthermore, using the next generation matrix, the value of (terlampir di versi pdf) < 1 is found for each individual level. Nine simulations have been carried out on the moving parameter values, namely the rate of physical distancing (terlampir di versi pdf) = 0.1,0.55,0.9 with the rate of wearing a mask (terlampir di versi pdf) = 0.8,0.45,0.12 and the rate of not wearing a mask (terlampir di versi pdf) = 0.2,0.55,0.88. Based on calculations using these parameter values, the basic reproduction value is (terlampir di versi pdf) < 1. This means that the COVID-19 disease will disappear within a certain time frame. Two types of stability analysis have been carried out, namely stability analysis of disease-free equilibrium points and stability analysis of endemic equilibrium points in order to determine if the system is stable. The results of the analysis show that the system is asymptotically stable for both types of equilibrium points. The illustration in the model simulation shows that, the more individuals who wear masks and practice social distancing, the spread of COVID-19 infection will decrease, meaning it will disappear within a certain time frame. Supported by good habitual actions, namely by carrying out health protocols and carrying out hospitalization if needed, so many people will recover so, that the spread of COVID-19 infection will quickly disappear.
PEMBUATAN VIDEO ANIMASI 3D PENCEGAHAN COVID-19 (Lisa Faradilla, 2023)
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN DAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS (Fona Fitry Burais, 2019)
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN VAKSINASI COVID-19 TERHADAP KECEMASAN PADA TENAGA KESEHATAN DI RSUD DR. FAUZIAH BIREUEN (M. NAUFAL AL SHOLAH, 2022)
MODEL MATEMATIKA TIPE SEIHR PENYEBARAN CORONA DISEASE (COVID-19) (SUHA AFRISHA, 2023)
ANALISA PENYEBARAN PENYAKIT TUBERCULOSIS TIPE SEIR (Sriwahyuni, 2017)