PENGARUH POSISI BUAH PADA CABANG TERHADAP VIABILITAS BEBERAPA BENIH KOPI VARIETAS UNGGUL ACEH | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

PENGARUH POSISI BUAH PADA CABANG TERHADAP VIABILITAS BEBERAPA BENIH KOPI VARIETAS UNGGUL ACEH


Pengarang

MARIA ULFAH - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Syamsuddin - 196107041988031006 - Dosen Pembimbing I
Halimursyadah - 197002241997022001 - Dosen Pembimbing II



Nomor Pokok Mahasiswa

1705101050023

Fakultas & Prodi

Fakultas Pertanian / Agroteknologi (S1) / PDDIKTI : 54211

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Pertanian., 2023

Bahasa

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh posisi buah kopi pada cabang terhadap viabilitas beberapa benih kopi varietas unggul aceh. Pelaksanaan penelitian di Laboratorium Ilmu dan Teknologi Benih, Jurusan Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala diawali pada januari 2022 sampai april 2022. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap faktorial 3 x 3 dengan 3 kali ulangan. Posisi buah pada cabang sebagai faktor pertama sedangkan varietas kopi sebagai faktor ke dua. Faktor pertama terdiri dari 3 taraf ialah posisi pangkal cabang, posisi tengah cabang dan posisi ujung cabang. Faktor kedua terdiri dari 3 taraf varietas ialah variatas Gayo 1, varietas Gayo 2 dan varietas Gayo 3. Hasil penelitian menunjukkan posisi buah pada cabang berpengaruh nyata pada parameter berat kering benih tapi tidak berpengaruh pada parameter potensi tumbuh, daya berkecambah, kecepetan tumbuh dan keserempakan tumbuh. Varietas kopi berpengaruh sangat nyata pada parameter kecepatan timbuh, berpengaruh nyata pada parameter berat kering benih, potensi tumbuh, daya berkecambah dan keserempakan tumbuh. Kombinasi perlakuan posisi buah pada cabang dan varietas terlihat pada parameter berat kering biji dan kecepatan tumbuh.

Kata kunci: Posisi, Varietas dan Viabilitas

This study aims to determine the effect of the position of the coffee cherries on the branch on the viability of several superior varieties of aceh coffee seeds. This research was conducted at the Seed Science and Technology Laboratory, Department of Agrotechnology, Faculty of Agriculture, Syiah Kuala University starting from January 2022 to April 2022. This study used a 3 x 3 factorial complete randomized design with 3 replications. The position of the fruit on the branch is the first factor, while the coffee variety is the second factor. The first factor consists of 3 levels, namely the position of the base of the branch, the position of the middle branch and the position of the end of the branch. The second factor consisted of 3 varieties levels namely the Gayo 1 variety, the Gayo 2 variety and the Gayo 3 variety. The results showed that the position of the fruit on the branch had a significant effect on the parameter of seed dry weight but had no effect on the parameters of potential growth, germination power, growth speed and growth synchrony. Coffee variety has a very significant effect on the parameters of growth rate, significant effect on the parameters of seed dry weight, growth potential, germination capacity and growth simultaneity. The combination of treatment on the position of the fruit on the branch and the variety can be seen in the parameters of seed dry weight and growth speed. Keyword : Position, Variety and Viability

Citation



    SERVICES DESK