Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
HUBUNGAN PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL DENGAN PERILAKU MEROKOK DIKALANGAN REMAJA USIA SEKOLAH MENENGAH ATAS
Pengarang
Raissa Ardilla - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Teuku Tahlil - 197202042001121001 - Dosen Pembimbing I
Syarifa Atika - 198306162010012101 - Dosen Pembimbing II
Nomor Pokok Mahasiswa
1912101010004
Fakultas & Prodi
Fakultas Keperawatan / Ilmu Keperawatan (S1) / PDDIKTI : 14201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Keperawatan (S1)., 2022
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Remaja mengalami perkembangan yang sangat cepat sehingga lebih rentan terhadap perilaku merokok. Kebiasaan merokok sering ditemukan pada remaja usia sekolah menengah atas (SMA). seperti halnya merokok, remaja juga banyak menggunakan berbagai aplikasi media sosial seperti Facebook, Twitter, Line, Whatsapp, Instagram, dan lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji hubungan antara penggunaan media sosial dengan perilaku merokok dikalangan remaja usia Sekolah Menengah Atas (SMA). Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan desain korelatif menggunakan pendekatan cross sectional sudy. Metode pengambilan sampel penelitian menggunakan teknik simple random sampling dengan jumlah sampel terpilih sebanyak 186 responden dari 340 populasi disebuah SMA. Alat pengumpulan data yang digunakan berupa kuesioner Social Media Addiction Scale-Student Form (SMAS-SF) dan Glover-Nilsson Smoking Behavior Questionnaire (GN-SBQ) yang disebarkan ke responden di ruang kelas (sekolah). Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas penggunaan media sosial remaja berada dalam kategori kecanduan tingkat menengah (57,0% responden), perilaku merokok remaja dalam kategori ketergantungan sedang (52,7% dari 93 responden yang merokok). Tidak ada hubungan yang signifikan antara penggunaan media sosial dengan perilaku merokok dikalangan remaja usia sekolah menengah (p=0,287). Di sarankan untuk pihak sekolah agar lebih meningkatkan kegiatan menjelaskan dan memberikan edukasi terkait bahaya merokok kepada siswa dan juga memberikan penjelasan terkait bahaya kecanduan media sosial bagi siswa untuk mencegah perilaku merokok dan menghindari kecanduan penggunaan media sosial, guna meningkatkan derajat kesehatan remaja.
Adolescents experience rapid development and become more susceptible to smoking behavior. Thus, smoking habits are often found in adolescents of high school age (SMA). Besides cigarettes, another thing that is so attached to adolescents is the use of social media applications such as Facebook, Twitter, Line, Whatsapp, Instagram, and others. This study examined the relationship between social media use and smoking behavior among adolescents at the high school level. This research is a quantitative study with a correlational design using a cross-sectional study approach. 186 respondents were selected from 340 populations in a High School by using a simple random sampling technique. Data were collected by distributing the Social Media Addiction Scale-Student Form (SMAS-SF) and Glover-Nilsson Smoking Behavior Questionnaire (GN-SBQ) questionnaires to respondents in classrooms. This study showed that the majority of adolescents using social media was at the medium level of addiction category (57.0% of respondents), and adolescent smoking behavior was at the moderate level of addiction category (52.7% of 93 respondents who smoked). There was no significant relationship between social media use and smoking behavior among adolescents at the high school level (p=0.287). It is recommended that schools increase activities in educating students regarding the dangers of smoking and social media addiction among students to improve the health status of adolescents.
HUBUNGAN SELF EFFICACY DENGAN PERILAKU MEROKOK REMAJA PADA SEKOLAH MENENGAH ATAS DI KOTA BANDA ACEH (wiwin haryati, 2015)
HUBUNGAN PERILAKU MEROKOK DENGAN PAPARAN ASAP ROKOK PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI DI BANDA ACEH (DWI AFRAAH SYAAKIRAH, 2024)
HUBUNGAN KONFORMITAS TEMAN SEBAYA DENGAN PERILAKU MEROKOK PADA REMAJA USIA SEKOLAH MENENGAH ATAS (NUR RIFQI FEBRISKA SIREGAR, 2024)
PERBANDINGAN SIKAP, KEINGINAN DAN PERILAKU MEROKOK PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS DI KOTA BANDA ACEH DAN KABUPATEN ACEH BESAR (Tasya Aulia Rahmah, 2023)
HUBUNGAN FUNGSI KELUARGA DENGAN ADIKSI MEDIA SOSIAL PADA REMAJA TINGKAT SEKOLAH MENENGAH ATAS DI KOTA BANDA ACEH (Zikrina Ramadhani, 2023)