Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
PERLINDUNGAN KONSUMEN DALAM PERJANJIAN JUAL BELI ELEKTRONIK PADA TOKOPEDIA
Pengarang
Ray Agustin - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Sanusi - 196212191989031004 - Dosen Pembimbing I
Nomor Pokok Mahasiswa
1803101010302
Fakultas & Prodi
Fakultas Hukum / Ilmu Hukum (S1) / PDDIKTI : 74201
Subject
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Hukum., 2022
Bahasa
Indonesia
No Classification
343.071
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Perlindungan konsumen dalam transaksi jual beli diatur dalam undang-undang nomor 8 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen (UUPK). Pasal 4 huruf c Undang-Undang Perlindungan Konsumen (UUPK) mengatur hak atas informasi yang benar, jelas, dan jujur mengenai kondisi dan jaminan konsumen. Tokopedia selaku penyelenggara jasa layanan jual beli elektronik juga telah mengatur mengenai hak dan kewajiban para pihak. Meskipun demikian, masih banyak terjadinya pelanggaran hak konsumen dalam transaksi jual beli secara elektronik tersebut.
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bentuk perlindungan konsumen dalam perjanjian jual beli elektronik pada Tokopedia, akibat hukum terhadap pelaku usaha yang merugikan konsumen dalam perjanjian jual beli elektronik pada Tokopedia, dan cara penyelesaian sengketa dalam pelaksanaan perjanjian jual beli elektronik pada Tokopedia.
Penelitian ini menggunakan metode yuridis empiris. Data primer diperoleh dari hasil wawancara dengan responden dan Informan. Selain itu, data sekunder diperoleh terutama dari dokumen resmi, buku, hasil penelitian yang berwujud laporan, dan segala sesuatu yang berbentuk dokumen yang tercakup ke dalam bahan hukum primer, sekunder, dan tersier serta non-hukum.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesalahan pengiriman barang dan ketidaksesuaian barang dangan spesifikasi yang diperjanjikan kerap terjadi dalam transaksi jual beli secara elektronik. UUPK mengatur mengenai perlindungan kepada konsumen dangan tidak menimbulkan kerugian bagi pelaku usaha. Terdapat dua faktor yang menyebabkan pelaku usaha salah dalam mengirimkan barang konsumen, yaitu faktor situasional dan faktor individual. Meskipun demikian konsumen juga kerap menjadi alasan kesalahan pengiriman barang karena ketidaktelitiannya sendiri. Upaya dari pihak Tokopedia dalam melindungi konsumen dan pelaku usaha tertuang dalam terms of conditionsTokopedia yang sudah disiapkan oleh pihak Tokopedia yang selaras dengan ketentuan UUPK serta tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan di wilayah hukum Indonesia.
Pemerintah diharapkan bertanggung jawab untuk mengedukasi konsumen dan pelaku usaha mengenai hak, kewajiban, sanksi dan hal-hal terkait perlindungan konsumen dalam transaksi jual beli secara elektronik atau transaksi jual beli melalui elektronik, agar terciptanya pelaku usaha dan konsumen yang cerdas di kemudian hari.
Consumer protection in buying and selling transactions is regulated in law number 8 of 1999 concerning Consumer Protection (UUPK). Article 4 letter c of the Consumer Protection Act (UUPK) regulates the right to correct, clear and honest information regarding consumer conditions and guarantees. Tokopedia as the provider of electronic buying and selling services has also regulated the rights and obligations of the parties. Even so, there are still many violations of consumer rights in these electronic buying and selling transactions. The purpose of this research is to find out the forms of consumer protection in electronic sale and purchase agreements with Tokopedia, legal consequences for business actors who harm consumers in electronic sale and purchase agreements with Tokopedia, and how to resolve disputes in the implementation of electronic sale and purchase agreements with Tokopedia. This study uses an empirical juridical method. Primary data obtained from interviews with respondents and informants. In addition, secondary data is obtained mainly from official documents, books, research results in the form of reports, and everything in the form of documents that are included in primary, secondary, and tertiary and non-legal legal materials. The results of the study show that errors in the delivery of goods and non-compliance of goods with the agreed specifications often occur in electronic buying and selling transactions. The UUPK regulates consumer protection without causing harm to business actors. There are two factors that cause business actors to be wrong in sending consumer goods, namely situational factors and individual factors. Even so, consumers are also often the reason for shipping errors due to their own inaccuracy. Tokopedia's efforts to protect consumers and business actors are contained in the terms of conditions of Tokopedia which have been prepared by Tokopedia which are in line with UUPK provisions and do not conflict with laws and regulations in Indonesian jurisdiction. The government is expected to be responsible for educating consumers and business actors regarding rights, obligations, sanctions and matters related to consumer protection in electronic buying and selling transactions or electronic buying and selling transactions, so as to create smart business actors and consumers in the future.
PERLINDUNGAN HUKUM BAGI KONSUMEN RNDALAM JUAL BELI LAPTOP BUKAN BARU MELALUI E-COMMERCE TOKOPEDIA (MUHAMMAD YASIR AULIA, 2022)
PERLINDUNGAN HUKUM SERTA TANGGUNG JAWAB BAGI PARA PIHAK DALAM PERJANJIAN JUAL BELI BARANG SECARA E-COMMERCE (Desy Ary Setyawati, 2017)
WANPRESTASI OLEH PENGEMBANG PADA PERJANJIAN PENGIKATAN JUAL BELI RUMAH TOKO DIKAITKAN DENGAN HAK-HAK KONSUMEN DI BANDA ACEH (DELLA FEBRINA, 2020)
PERLINDUNGAN KONSUMEN ATAS PEMBELIAN BARANG ELEKTRONIK REKONDISI DI KOTA BANDA ACEH (NOVTIAR TIARA DISTA, 2024)
PERLINDUNGAN HUKUM BAGI PARA PIHAK YANG DIRUGIKAN AKIBAT WANPRESTASI DALAM PELAKSANAAN PERJANJIAN JUAL BELI SECARA LISAN (SUATU PENELITIAN DI KABUPATEN ACEH SELATAN) (Ziaul Varizta, 2023)