Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
WANPRESTASI KONSUMEN DENGAN PERUSAHAAN PEMBIAYAAN KONSUMEN KENDARAAN RODA EMPAT PADA PT. INDOMOBIL FINANCE INDONESIA CABANG BANDA ACEH
Pengarang
RADINAL ALAM - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Eka Kurniasari - 197105152003122002 - Dosen Pembimbing I
Suhaimi - 196612311991031023 - Penguji
Wardah - 197103012006042001 - Penguji
Nomor Pokok Mahasiswa
1803101010169
Fakultas & Prodi
Fakultas Hukum / Ilmu Hukum (S1) / PDDIKTI : 74201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Hukum., 2022
Bahasa
Indonesia
No Classification
343.071
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
RADINAL ALAM WANPRESTASI KONSUMEN DENGAN PERUSAHAAN
2022 PEMBIAYAAN KONSUMEN KENDARAAN RODA EMPAT PADA PT. INDOMOBIL FINANCE INDONESIA
Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala (v,77),pp,.tabl.,bibl.
Eka Kurniasari, S.H., M.H., LL.M. Pasal 1 Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 35/POJK.05/2018 tentang Perusahaan Pembiayaan menyebutkan bahwa" Pembiayaan Konsumen adalah pembiayaan barang dan/atau jasa yang diperlukan untuk oleh debitur untuk pemakaian/konsumsi dan bukan untuk keperluan usaha atau aktivitas produktif dalam jangka waktu yang diperjanjikan . Namun, pada kenyataannya terdapat konsumen yang terlambat membayar uang angsuran sesuai tanggal jatuh tempo pembayaran yang menyebabkan wanprestasi.
Tujuan penulisan skripsi ini ialah untuk menjelaskan faktor-faktor yang menyebabkan wanprestasi antara konsumen dengan perusahaan pembiayaan konsumen roda empat dan penyelesaian wanprestasi antara konsumen dengan perusahaan pembiayaan konsumen roda empat pada PT Indomobil Finance Indonesia Cabang Banda Aceh.
Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan metode yuridis empiris. Data pada penelitian ini diperoleh dari penelitian kepustakaan dengan cara mengkaji dan mempelajari peraturan perundang-undangan, buku-buku, makalah, jurnal serta dokumen yang berkaitan dengan masalah dan penelitian lapangan melalui wawancara langsung kepada responden dan informan untuk memperoleh data yang akan dianalisis dengan pendekatan kualitatif.
Hasil penelitian menjelaskan bahwa pemenuhan hak dan kewajiban para pihak dalam perjanjian pembiayaan konsumen belum terlaksana secara optimal dikarenakan konsumen melakukan wanprestasi berupa terlambat membayar angsuran. Hal ini disebabkan oleh faktor-faktor seperti: konsumen terlambat menerima gaji, konsumen mengalami kesulitan ekonomi, konsumen terkena musibah dan adanya pandemi Covid-19 yang berdampak bagi perekonomian masyarakat. Upaya penyelesaian sengketa konsumen pada PT Indomobil Finance Indonesia Cabang Banda Aceh dilakukan secara non litigasi dengan melakukan panggilan telepon kepada konsumen jatuh tempo pembayaran angsuran, mengirimkan Surat Somasi hingga 3 kali dengan kriteria waktu penunggakan yang berbeda-beda dan memberikan surat penarikan, dan pelelangan objek jaminan fidusia untuk melunasi tunggakan konsumen.
Saran yang diberikan adalah agar para pihak dapat melaksanakan perjanjian pembiayaan konsumen dengan baik guna terpenuhi hak dan kewajibannya. Selain itu perusahaan pembiayaan konsumen dapat melakukan penarikan objek jaminan fidusia tetap berdasarkan perjanjian dan akta jaminan fidusia.
Tidak Tersedia Deskripsi
PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KONSUMEN DALAM PRAKTIK PENARIKAN KENDARAAN BERMOTOR YANG DILAKUKAN OLEH PERUSAHAAN PEMBIAYAAN KONSUMEN (SUATU PENELITIAN PADA PT. MEGA AUTO FINANCE CABANG BANDA ACEH) (AHLUN NADLAR, 2019)
MEKANISME PERHITUNGAN DAN PEMBAYARAN PAJAK REKLAME PAPAN BILLBOARD PADA RNPT INDOMOBIL FINANCE INDONESIA SYARIAH BANDA ACEH (Muhibbul Fazli, 2023)
EKSEKUSI JAMINAN FIDUSIA DALAM HAL DEBITUR WANPRESTASI PADA PEMBIAYAAN KONSUMEN (Muhammad Hendra, 2016)
PELAKSANAAN AKAD JUAL BELI MURABAHAH PADA PT PRIORITAS ELEKTRONIKA DAN FURNITURE BANDA ACEH (SUATU PENELITIAN PADA PT PRIORITAS ELEKTRONIKA DAN FURNITURE KOTA BANDA ACEH) (Tania Sal Sabila, 2020)
WANPRESTASI DEBITUR DALAM PERJANJIAN PINJAMAN DANA USAHA MELALUI PT. SARANA MAJUKAN EKONOMI (SME) FINANCE INDONESIA CABANG KOTA MEDAN (IKBAR ATHALLA FAUZI, 2022)