Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
RANCANG BANGUN APLIKASI PENJUALANRNTANAMAN HIDROPONIK BERBASIS ANDROIDRN(STUDI KASUS : KELOMPOK PENJUALRNTANAMAN HIDROPONIK BANDA ACEH)
Pengarang
YAUMIL AGHNIA - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Kurnia Saputra - 198003262014041001 - Dosen Pembimbing I
Viska Mutiawani - 198008312009122003 - Dosen Pembimbing II
Nomor Pokok Mahasiswa
1708107010045
Fakultas & Prodi
Fakultas MIPA / Informatika (S1) / PDDIKTI : 55201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas MIPA (S1)., 2022
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Pemasaran secara digital dapat memudahkan orang dalam transaksi jual beli,
tidak terkecuali bagi pengusaha UMKM. Oleh karena itu, pengusaha UMKM
tanaman hidroponik di kota Banda Aceh berencana untuk memasarkan produknya
secara digital karena selama ini perkembangan target pasarnya dinilai masih rendah
mengingat hidroponik merupakan bisnis baru di kota Banda Aceh. Penelitian ini
menawarkan solusi berupa aplikasi berbasis Android yang dapat membantu UMKM
untuk meningkatkan pemanfaatan teknologi informasi untuk pemasaran produknya.
Proses rancang bangun aplikasi dimulai dari tahap analisis kebutuhan, perancangan
sistem, kemudian dilanjutkan dengan pembuatan aplikasi dan pengujian aplikasi.
Aplikasi berbasis Android telah dibangun menggunakan React Native serta
memanfaatkan teknologi REST API untuk pengolahan datanya. Aplikasi ini
ditujukan untuk penjual dan pembeli tanaman hidroponik di kota Banda Aceh.
Proses pemesanan dilakukan melalui aplikasi namun pembayaran secara Cash on
Delivery. Setelah aplikasi selesai dibuat, dilakukan pengujian fungsionalitas
menggunakan metode Black Box dan pengujian usability menggunakan Usability
Metric for User Experience (UMUX). Pengujian fungsionalitas menguji semua
skenario hasil implementasi apakah sesuai dengan yang diharapkan. Fungsionalitas
sistem sesuai dengan yang diharapkan dan begitu pula hasil dari UMUX
menghasilkan nilai 89,79 dan UMUX-lite sebesar 80,86 dari kepuasan pengguna.
Skor usability testing yang didapat tersebut bermakna aplikasi penjualan tanaman
hidroponik yang diberi nama Agrihub ini dapat digunakan dan diterima dengan baik
oleh pengguna.
Digital marketing can make it easier for people to buy and sell transactions, Micro Small and Medium Enterprises (MSME) are no exception. Therefore, the Micro Small and Medium Enterprises (MSME) of hydroponic plants in Banda Aceh are planning to market their products through digital marketing. besides hydroponic is a new business in Banda Aceh, the growth of the market is still low . This research proposes a solution based on an Android application that will help the farmers to increase the utilization of information technology for the marketing of their products. The process of designing the application starts from the analysis of the needs, the design of the system, then the development of the application and the testing of the application. The application based on Android has been developed using React Native and REST API for data processing. This app intended for sellers (farmers) and buyers of hydroponic plants in the city of Banda Aceh. The process of ordering is carried out through the application but the payment is Cash on Delivery. After the application is finished, the functional testing is carried out using Black Box and usability testing using Usability Metric for User Experience (UMUX). The functional testing tests all the scenarios of the implementation and whether it is consistent with what is expected. The system is consistent with what is expected and the result of UMUX is 89.79 and UMUX-lite is 80.86 of user satisfaction. The usability testing score obtained means that the application for selling hydroponic plants named Agrihub can be used and well received by users.
RANCANG BANGUN APLIKASI PENJUALAN TANAMAN HIDROPONIK BERBASIS WEB (STUDI KASUS : KELOMPOK PENJUAL HIDROPONIK BANDA ACEH) (Muhammad Kautsar, 2022)
PERSEPSI KONSUMEN TERHADAP SAYURAN HIDROPONIKDI BANDA ACEH (GHINA FITRIAH UMAMY, 2020)
PROSPEK BUDIDAYA SAYURAN HIDROPONIK DI KOTA BANDA ACEH (FIRDAUSI NUZULA, 2016)
PERBANDINGAN PERTUMBUHAN TANAMAN TOMAT (SOLANUM LYCOPERSICUM L.) PADA HIDROPONIK SISTEM IRIGASI TETES DENGAN SISTEM RAKIT APUNG (Cut Ratna sari, 2022)
RANCANG BANGUN SISTEM INTERNET OF THINGS UNTUK PENGENDALIAN NUTRISI TANAMAN SELADA HIDROPONIK (M RIZKI JUANDA, 2020)