GAMBARAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPATUHAN DIET PADA PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE II DI POLIKLINIK ENDOKRIN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN TAHUN 2010 | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

GAMBARAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPATUHAN DIET PADA PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE II DI POLIKLINIK ENDOKRIN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN TAHUN 2010


Pengarang

Rita Wardani - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

0507101060038

Fakultas & Prodi

Fakultas Keperawatan / Ilmu Keperawatan (S1) / PDDIKTI : 14201

Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Kedokteran., 2011

Bahasa

Indonesia

No Classification

616.462

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Diabetes Mellitus sangat besar pengaruhnya terhadap tubuh pasien, hal ini berkaitan dengan tingginya kadar gula darah yang dapat mengakibatkan rusaknya pembuluh darah dan saraf, dan bila tidak segera diatasi akan terjadi komplikasi seperti serangan jantung, stroke, kebutaan, gangguan fungsi ginjal, gangguan aliran darah ke tangan dan kaki sehingga mudah terjadinya infeksi, abses, ganggren yang menyebabkan dilakukannya amputasi. Kepatuhan dalam melakukan diet yang teratur dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu pengetahuan pasien, pendekatan petugas kesehatan, dan dukungan keluarga, Jenis penelitian ini bersifat deskriptif eksploratif yang bertujuan untuk: menggambarkan tentang gambaran faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan diet pada pasien diabetes mellitus tipe Il. Adapun populasi pada penelitian ini adalah pasien diabetes mellitus tipe Il yang berkunjung ke poliklinik endokrin RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Tekhnik pengumpulan data secara purposive sampling dengan . jumlah sampel 32 orang. Pengumpulan data dilakukan tanggal 26 oktober sampai dengan 5 november 2010 di Poliklinik Endokrin RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Hasil penelitian menunjukkan seimbang antara pasien patuh dan pasien yang tidak patuh melakukan diet yaitu diperoleh hasil yang patuh 16 responden (50%) dan tidak patuh 16 responden (50%). Pengetahuan pasien pada kategori baik sebanyak 19 responden (59,4%). Pendekatan petugas kesehatan pada kategori baik sebanyak 18 responden (56,3 %). Dukungan keluarga pada kategori kurang sebanyak 17 responden (53,1%). Disarankan Kepada pengelola RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh agar lebih dapat berperan dalam meningkalkan kemampuan petugas kesehatan khususnya petugas kesehatan di Poliklinik Endokrin.


Kata kunci : Kepatuhan, Diet, Pasien Diabetes Mellitus Tipe II

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK