TINGKAT PENGETAHUAN SISWA TERHADAP KEBUGARAN DAN KESEHATAN JASMANI PADA PEMBELAJARAN PENJAS ORKES DI SMP NEGERI 1 JEUMPA KABUPATEN ACEH BARAT DAYA | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

TINGKAT PENGETAHUAN SISWA TERHADAP KEBUGARAN DAN KESEHATAN JASMANI PADA PEMBELAJARAN PENJAS ORKES DI SMP NEGERI 1 JEUMPA KABUPATEN ACEH BARAT DAYA


Pengarang

M. ADE RISKI MUNANDAR - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Miskalena - 196512131992032001 - Dosen Pembimbing I
Mansur - 196911261994031001 - Dosen Pembimbing II



Nomor Pokok Mahasiswa

1606104020038

Fakultas & Prodi

Fakultas KIP / Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (S1) / PDDIKTI : 85201

Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan., 2022

Bahasa

Indonesia

No Classification

796.07

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK

M. Ade Riski Munandar, 2021. “Tingkat Pengetahuan Siswa Terhadap Kebugaran dan Kesehatan Jasmani Pada Pembelajaran Penjas Orkes di SMP Negeri 1 Jeumpa Kabupaten Aceh Barat Daya”, Skripsi, Jurusan Pendidikan Jasmani dan Rekreasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing:

(1) Dr. Dra. Miskalena, M.Kes (2) Dr. Drs. Mansur, M.Kes

Kata Kunci: Pengetahuan Siswa, Kebugaran dan Kesehatan Jasmani.

Kebugaran jasmani adalah kemampuan untuk melakukan kegiatan atau pekerjaan sehari-hari dan adaptasi terhadap pembebanan fisik tanpa menimbulkan kelelahan yang berlebih dan masih mempunyai cadangan untuk menikmati waktu senggang maupun pekerjaan yang mendadak serta bebas dari penyakit. Penelitian ini dilakukan karena masih terlihat minimnya pengetahuan siswa SMP Negeri 1 Jeumpa Kabupaten Aceh Barat Daya terhadap kebugaran dan kesehatan jasmani, padahal pengetahuan akan teori sangat penting dalam menunjang kegiatan praktek siswa terkait olahraga kebugaran dan kesehatan jasmani.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan siswa terhadap Kebugaran dan Kesehatan Jasmani pada pembelajaran Penjas Orkes di SMP Negeri 1 Jeumpa Kabupaten Aceh Barat Daya.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuanitatif dan jenis penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 252 siswa kelas VIII SMP N 1 Jeumpa sedangkan sampel 72 siswa. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan memberikan tes berbentuk multiple choice soal kebugaran dan kesehatan jasmani pada pembelajaran penjas orkes.
Berdasarkan hasil penelitian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa tingkat pengetahuan siswa terhadap kebugaran dan kesehatan jasmani pada pembelajaran Penjas Orkes di SMP Negeri 1 Jeumpa Kabupaten Aceh Barat Daya tergolong dalam kategori Baik dengan nilai rata-rata sebesar 71,45 yang ditandai dari 72 (100%) siswa yang dijadikan sampel terdapat 39 (54%) siswa kategori baik, 18 (25%) kategori cukup, 13 (18%) sangat baik dan hanya 2 (3%) dalam ketegori kurang baik.
Kesimpulan penelitian ini ialah tingkat pengetahuan siswa terhadap kebugaran dan kesehatan jasmani tergolong dalam kategori “Baik”. Hal ini dilihat dari berbagai faktor yang mempengaruhi tingkat pemahaman seseorang. Adapun faktor-faktor tersebut yaitu: 1) tujuan pembelajaran, 2) guru, 3) peserta didik, 4) kegiatan belajar, 5) suasana evaluasi, dan 6) bahan dan alat evaluasi.

ABSTRACT M. Ade Riski Munandar, 2021. "Level of Knowledge of Students on Physical Fitness and Health in Physical Education Learning Orchestra at SMP Negeri 1 Jeumpa, Southwest Aceh Regency", Thesis, Department of Physical Education and Recreation, Faculty of Teacher Training and Education, Syiah Kuala University. Supervisor: (1) Dr. Dra. Miskalena, M.Kes (2) Dr. Drs. Mansur, M.Kes Keywords: Student Knowledge, Fitness and Physical Health. Physical fitness is the ability to carry out daily activities or work and adapt to physical loading without causing excessive fatigue and still having reserves to enjoy leisure time or work that is sudden and free from disease. This research was conducted because there is still a lack of knowledge of students of SMP Negeri 1 Jeumpa, Southwest Aceh Regency on physical fitness and health, even though knowledge of theory is very important in supporting students' practical activities related to sports fitness and physical health. This study aims to determine the level of students' knowledge of Physical Fitness and Health in Orkes Physical Education learning at SMP Negeri 1 Jeumpa, Aceh Barat Daya Regency. The approach used in this research is a quantitative approach and the type of descriptive research. The population in this study amounted to 252 students of class VIII SMP N 1 Jeumpa while the sample was 72 students. Data collection in this study was carried out by giving multiple choice tests about fitness and physical health in physical education learning orchestra. Based on the results of the research above, it can be concluded that the level of knowledge of students on physical fitness and health in Orkes Physical Education learning at SMP Negeri 1 Jeumpa, Aceh Barat Daya Regency is classified as good with an average value of 71.45 which is marked from 72 (100 %) of students sampled there were 39 (54%) students in good category, 18 (25%) in moderate category, 13 (18%) in very good category and only 2 (3%) in poor category. The conclusion of this study is that the level of students' knowledge of physical fitness and health is in the "Good" category. This can be seen from various factors that affect a person's level of understanding. The factors are: 1) learning objectives, 2) teachers, 3) students, 4) learning activities, 5) evaluation atmosphere, and 6) evaluation materials and tools.

Citation



    SERVICES DESK