PENGARUH PANDEMI COVID-19 TERHADAP PERMINTAAN UANG ELEKTRONIK DI INDONESIA. | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

PENGARUH PANDEMI COVID-19 TERHADAP PERMINTAAN UANG ELEKTRONIK DI INDONESIA.


Pengarang

AHMAD MUKTAR - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Aliasuddin - 196705111992031002 - Dosen Pembimbing I



Nomor Pokok Mahasiswa

1701101010033

Fakultas & Prodi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis / Ekonomi Pembangunan (S1) / PDDIKTI : 60201

Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Ekonomi dan Bisnis., 2022

Bahasa

Indonesia

No Classification

332.4

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

ABSTRAK

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dampak pandemi Covid-19 terhadap permintaan uang elektronik di Indonesia. Pendekatan riset yang dilakukan pada penelitian ini berfokus pada analisis kuantitatif dengan menggunakan metode ordinary least square (OLS). Data yang digunakan adalah data sekunder yang bersumber dari Bank Indonesia dan lembaga lainnya dari tahun 2019-2021 dengan menggunakan 33 sampel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel Indek Produksi Industri (IPI) serta Suku Bunga (BI-RATE) berpengaruh signifikan secara teori dan statistik terhadap permintaan uang elektronik dengan nilai probabilitas lebih kecil dari 0,05 (α = 5 persen), sedangkan variabel Inflasi (INF) berpengaruh signifikan terhadap permintaan uang elektronik dengan nilai probabilitas lebih kecil dari 0,010 (α = 10 persen), untuk variabel Dummy (Pengaruh Covid-19) berpengaruh tidak signifikan terhadap permintaan uang elektronik. Kemudian secara simultan menunjukkan bahwa semua variabel bebas yaitu IPI, BI-RATE, INF dan DUMMY mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel tak bebas yaitu permintaan uang elektronik di Indonesia. Implikasi singkat penelitian ini diharapkan dapat menambah referensi penelitian tentang uang elektronik di Indonesia, khususnya dimasa pandemi.

Kata kunci: Uang Elektronik, Inflasi, Suku Bunga, Indeks Produksi Industri, Pandemi Covid-19.

Abtract This study was conducted to determine the impact of the Covid-19 pandemic on the demand for electronic money in Indonesia. The research approach carried out in this study focuses on quantitative analysis using the ordinary least square (OLS) method. The data used is secondary data sourced from Bank Indonesia and other institutions from 2019-2021 using 33 samples. The results of this study show that partially the variables of industrial production index (IPI) and interest rate (BI-RATE) have a significant effect in theory and statistics on the demand for electronic money with a probability value smaller than 0.05 (α = 5 percent), while the inflation variable (INF) has a significant effect on the demand for electronic money with a probability value smaller than 0.010 (α = 10 percent), for the Dummy variable (Covid-19 influence) has an insignificant effect on the demand for electronic money. Then simultaneously showed that all free variables, namely IPI, BI-RATE, INF and DUMMY, have a significant influence on the non-free variable, namely the demand for electronic money in Indonesia. The brief implications of this study are expected to add to the research reference on electronic money in Indonesia, especially during the pandemic. Keywords: Electronic Money, Inflation, Interest Rates, Industrial Production Index, Covid-19 Pandemic.

Citation



    SERVICES DESK