Penelitian berjudul “penggunaan sapaan kekerabatan dalam bahasa aneuk jamee pada masyarakat gampong lhok keutapang, kecamatan tapaktuan, kabupaten aceh selatan”. rumusan masalah adalah (1) bagaimanakah bentuk penggunaan sapaan kekerabatan dalam bahasa aneuk jamee pada masyarakat gampong lhok keutapang, kecamatan tapaktuan, kabupaten aceh selatan, dan (2) apa sajakah faktor yang memengaruhi pemilihan penggunaan sapaan dalam bahasa aneuk jamee pada masyarakat gampong lhok keutapang, kecamatan tapaktuan, kabupaten aceh selatan. penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode deskriptif. teknik penelitian ini menggunakan teknik pengamatan (observasi) dan wawancara. selanjutnya, sumber data penelitian ini adalah masyarakat penutur asli bahasa aneuk jamee yang berdomisili di gampong lhok keutapang. data penelitian ini diolah dan dianalisis setelah semua data terkumpul melalui hasil pengamatan (observasi) dan wawancara. hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk penggunaan sapaan kekerabatan dalam bahasa aneuk jamee pada masyarakat gampong lhok keutapang ketika menyapa keluarga dari pihak ayah dan ibu menggunakan sapaan yang hampir sama. masyarakat gampong lhok keutapang tidak hanya menggunakan sapaan dalam bahasa aneuk jamee tetapi juga terdapat sapaan dalam bahasa minang, indonesia, aceh, jawa, sunda dan inggris. penggunaan sapaan dikarenakan adanya interferensi bahasa yang terjadi dalam bahasa aneuk jamee. selanjutnya, pemilihan sapaan dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya (1) jenis kelamin, (2) umur, (3) bentuk fisik dan warna kulit, dan (4) tingkat generasi, penutur bahasa aneuk jamee menggunakan sapaan kekerabatan sesuai dengan tingkatan generasi secara vertikal yaitu tingkatan di atas ego dan tingkatan di bawah ego. dalam bahasa aneuk jamee terdapat empat tingkatan di atas ego dan tiga tingkatan di bawah ego. kata kunci: kata sapaan, hubungan kekerabatan, bahasa aneuk jamee
Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
NULL
PENGGUNAAN SAPAAN KEKERABATAN DALAM BAHASA ANEUK JAMEE PADA MASYARAKAT GAMPONG LHOK KEUTAPANG, KECAMATAN TAPAKTUAN, KABUPATEN ACEH SELATAN. Banda Aceh Universitas Syiah Kuala,2021
Baca Juga : PENGGUNAAN KATA SAPAAN KEKERABATAN YANG BERSIFAT SANTUN DALAM BAHASA KLUET (Lisa Afrianti, 2014)
Abstract
Baca Juga : RAGAM TUTUR BAHASA JAMEE GAMPONG PASAR LAMA KECAMATAN LABUHAN HAJI TENGAH (Evi Sri Mairita, 2021)