Perdarahan adalah proses keluarnya darah dari pembuluh darah yang mengalami kerusakan dan dapat terjadi pada saat melakukan prosedur perawatan gigi. daun kari (murraya koenigii l.) mengandung tanin dan flavonoid yang berpotensi sebagai agen hemostatik untuk menghentikan perdarahan. tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun kari (murraya koenigii l.) terhadap waktu perdarahan tikus wistar (rattus norvegicus). hewan uji yang digunakan adalah 5 ekor tikus wistar (rattus norvegicus) yang dibagi menjadi kelompok kontrol yang diaplikasikan akuades dan kelompok perlakuan diaplikasikan ekstrak daun kari. kelompok perlakuan pertama diberikan dengan konsentrasi 25%, kelompok perlakuan kedua konsentrasi 50%, kelompok perlakuan ketiga konsentrasi 75%, dan kelompok perlakuan keempat konsentrasi 100%. waktu perdarahan dihitung menggunakan metode duke pada bagian ekor tikus. hasil penelitian menunjukkan ekstrak daun kari konsentrasi 25%, 50%, 75%, dan 100% dapat mempersingkat waktu perdarahan dengan rata-rata waktu secara berturut-turut adalah 140 detik, 81,67 detik, 138,33 detik, dan 73,33 detik. analisis data one-way anova menunjukkan bahwa waktu perdarahan pada semua kelompok perlakuan berbeda secara bermakna terhadap kelompok kontrol (p
Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
PENGARUH EKSTRAK DAUN KARI (MURRAYA KOENIGII L.) TERHADAP WAKTU PERDARAHAN TIKUS WISTAR (RATTUS NORVEGICUS). Banda Aceh Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Syiah Kuala,2019
Baca Juga : PENGARUH SEDIAAN PATCH EKSTRAK DAUN KARI (MURRAYA KOENIGII L.) TERHADAP JUMLAH NEUTROFIL DAN MAKROFAG PADA ULKUSRNTRAUMATIK MUKOSA ORAL TIKUS WISTAR (Muhammad Syadza Al Naufal Mirza, 2023)
Abstract
Baca Juga : PENGARUH EKSTRAK DAUN KARI (MURRAYA KOENIGII (L.) SPRENG) TERHADAP KEMATIAN LARVA NYAMUK AEDES AEGYPTI (Ida Ratna Puri, 2022)