Motivasi dan semangat kerja karyawan merupakan unsur penting yang dapat mempengaruhi kinerja dan sekaligus produktivitas karyawan. dewasa ini sudah semakin disadari bahwa dalam menjalankan roda organisasi unsur sumber daya manusia merupakan unsur yang tidak kalah pentingnya disamping alat-alat produksi lainnya. oleh karena itu bagian yang mengelola sumber daya manusia mutlak perlu memahami hal ini agar hubungan yang harmonis antar seluruh anggota organisasi tetap terpelihara dengan baik sehingga produktivitas dapat lebih meningkat. semangat kerja berkaitan dengan keadaan moral seseorang yang erat hubungannya dengan aspek mental orang tersebut. berbagai permasalahan-permasalahan yag telah dikemukakan di dalam penulisan, maka penulis ingin lebih jauh membahas dan menerangkannya dalam suatu pemikiran dalam bentuk tulisan karya ilmiah yang berbentuk skripsi, dengan judul "pengaruh motivasi dan semangat kerja terhadap produktivitas karyawan pt. bank sumut". adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi dan semangat kerja terhadap produktivitas karyawan pt. bank sumut. populasi yang dipergunakan untuk pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah karyawan pt. bank sumut di kota medan. sampel dalam penelitian ini adalah sebahagian dari populasi yang ditentukan dengan suatu metode pengambilan sampel. metode pengambilan sampel yang dipergunakan adalah pengambilan secara acak (simple ramdom sampling). besarnya sampel yang diambil 100 orang. pada pt. bank sumut mempunyai karyawan berjumlah 300 orang dalam berbagai tingkat dan jabatan. dalam penelitian ini diambil sampel sebanyak 100 responden sebesar 33,33% dari jumlah populasi. berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan koefisien korelasi regresi linier berganda (r) antara variabel bebas (independent variable) dengan variabel terikat (dependent variable ) adalah 0,823 yang artinya adanya hubungan yang erat antara variabel motivasi dan semangat kerja dengan produktivitas kerja adalah sebesar 82,3%. koefisien determinasi (r) diketahui sebesar 0,677 yang mempunyai arti 67,7% produktivitas kerja dipengaruhi secara bersama-sama oleh kedua variabel bebas motivasi dan semangat kerja, sisanya 32,3% lainnya dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian ini. dari kedua variabel bebas yang diteliti di atas terlihat semua variabel mempunyai pengaruh signifikan, ini jelas tingkat probabilitas semua variabel dibawah 0,005 dikatakan bahwa variabel tersebut signifikan.
Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
PENGARUH MOTIVASI DAN SEMANGAT KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KARYAWAN PT. BANK SUMUT. Banda Aceh Fakultas Ekonomi,2005
Baca Juga : PENGARUH JOB EMBEDDEDNESS, KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI TERHADAP WORK ENGAGEMENT DAN IMPLIKASINYA PADA KINERJA PT. BANK BRI CABANG SIGLI (SELLA DIBA, 2021)